KONTES KICAU MANIA EO ORIQ

700 Peserta Pamerkan Burungnya di Lapangan Diklat


Minggu, 06 Mei 2018 - 15:15:10 WIB - Dibaca: 2186 kali

Pecinta Burung Meramaikan Kontes Kicau Mania yang Diselenggarakan EO Oriq, Minggu (6/5) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – EO Oriq membuka kontes kicau burung dengan pelbagai kategori. Mulai kategori Kacer, Lovebird, Kapas Tembak, dan kategori khusus seperti Pleci, Serindit, Cililin, Ciblek dan Cicak Hijau diperlombakan.

Kontes burung ini dipusatkan di lapangan Diklat, Jalan Manunggal II, Minggu (6/5). Cukup antusias, peserta yang mengikuti kontes ini mencapai 700 peserta, berasal dari berbagai wilayah. Peserta dari Indragiri Hilir Kepri, ada juga yang ikut tampil dalam kontes kicau mania ini.

Untuk kategori kacer, kelas yang dipertandingkan mulai kelas 30 hingga 100. Begitu juga Lovebird, ada kelas 30 sampai kelas 100.

Untuk Kenari, kapas tembak, dan love bird (usia lima bulan) kelas yang dipertandingkan mulai Kelas 30 hingga kelas 50. Khusus kelas 30, burung yang diperlombakan diantaranya Pleci, serindit, cililin, ciblek, dan cicak ijo.

Ketua EO Oriq Jaya Tanjab Barat Etril, Minggu (6/5) mengatakan kontes kicau mania ini diselenggarakan atas kesepakatan bersama para pecinta burung. Mengingat, banyaknya penggemar burung di Tanjabbar menjadi motivasi lainnya dalam terselenggaranya kontes ini.

Etril juga mengucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak yang turut menyukseskan kontes kicau mania ini.

Adapun kategori Kacer LB Juara I mendapat  piagam dan uang tunai sebesar Rp 1 juta, Juara II piagam dan uang sebesar Rp 500 ribu dan Juara III mendapat piagam plus uang tunai sebesar Rp 250 ribu. Sementara Juara IV mendapat piagam plus uang tunai Rp 150 ribu dan Juara V piagam plus uang sebesar Rp 120 ribu.

Selanjutnya, kategori 80 Kacer LB Loss, Juara I mendapat Tropi plus Piagam dan uang sebesar Rp 800 ribu. Juara II Tropi plus piagam dan uang sebesar Rp 400 ribu, Juara III Tropi plus piagam dan uang tunai sebesar Rp 200 ribu. Sedangkan Juara IV mendapat piagam dan uang sebesar Rp 150 rb, Juara V dihadiahi piagam dan uang sebesar Rp 100 ribu.

Selanjutnya, untuk kelas 50 baik itu kategori Murai Batu, Kacer, LB Balibu, Kapas Tembak, dan Kenari, masing-masing Juara I mendapat tropi plus piagam dan uang tunai sebesar Rp 500 ribu. Juara II mendapat tropi plus piagam dan uang tunai sebesar Rp 250 rb. Sedangkan Juara III mendapat tropi plus piagam dan uang sebesar Rp 150 ribu. Juara IV mendapat piagam dan uang sebesar Rp 100 rb dan Juara V mendapat piagam dan uang sebesar Rp 80 rb.

Ditingkatan Kelas 30, baik itu kategori MB, Kacer, Lovebird Balibu, Kenari, Kapas Tembak, Srindit, Cicak Ijo, Celilin, Pleci, masing-masing Juara I mendapat Tropi + Piagam dan uang sebesar Rp 300 ribu. Juara II mendapat Tropi plus piagam dan uang sebesar Rp 150 ribu. Juara III mendapat tropi plus piagam dan uang tunai sebesar Rp 100 ribu. Sedangkan Juara IV mendapat hadiah piagam dan uang tunai sebesar Rp 80 ribu. Terakhir juara V memperoleh piagam plus uang tunai sebesar Rp 50 ribu.

Salah satu peserta dari Kecamatan Reteh Kabupaten Indra Giri Ilir, Provinsi Kepulauan Riau, Arpan mengatakan, jauh-jauh datang ke Kualatungkal demi menyalurkan hobynya mengikuti kontes kicau mania. Kedatangannya ke kota bersama ini bukan semata-mata mengejar prestasi.

Dari daerahnya, Arpan mengajak empat rekannya, mengikuti kontes kicau mania di Kualatungkal.

"Kami dari Kecamatan Reteh yang mengikuti pertandingan ini ada 5 orang. Mengikuti pertandingan ini hanya hoby. Burung yang kami bawa hanya Kacer 4 ekor, Lovebird 3 ekor," sebut Arpan.(*/Tenk)

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement