Bupati Tanjabbar Buka Pelatihan Tenaga Terampil Konstruksi di Dinas PUPR


Kamis, 29 September 2022 - 08:56:54 WIB - Dibaca: 502 kali

Bupati Tanjung Jabung Barat membuka pelatihan konstruksi di Dinas PUPR Kabupaten Tanjabbar. Kegiatan ini melibatkan 150 orang peserta, Selasa (27/9/22). / HALOSUMATERA.COM

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat M Ag membuka pelatihan konstruksi di Dinas PUPR Kabupaten Tanjabbar. Kegiatan ini melibatkan 150 orang peserta, Selasa (27/9/22).

Kegiatan ini sebagai aksi nyata dalam meningkatkan profesionalisme pekerja kontruksi Pemkab Tanjab Barat melalui pelatihan peningkatan kapasitas tukang dibidang kontruksi sebanyak 150 peserta yang terdiri dari tukang cat, tukang plaster, tukang flapon, tukang keramik dan tukang batu.

Hadir dalam acara ini, Sekda Tanjab Barat, Kadis PU serta para Kepala OPD di lingkup Pemkab Tanjabbar.

Adapun kegiatan pelatihan ini digelar selama empat hari, mulai 27 September hingga 30 September 2022. Peserta yang mengikuti pelatihan akan mendapatkan sertifikat dengan tujuan mewujudkan pekerja kontruksi yang terampil serta dapat bersaing di era global.

Bupati Tanjungjabung Barat, Drs H Anwar Sadat M Ag mengapresiasi kegiatan ini dan menilai sangat penting karena selain menambah pengetahuan dengan  adanya sertifikat yang diberikan nanti diharapkan para pekerja jasa kontruksi akan memiliki skil yang handal dibidangnya.

“ Terlebih lagi di era sulitnya akan lapangan pekerjaan saat ini menuntut kita untuk bersaing dan memiliki niai jual tinggi,” ujar Bupati.

Bupati Anwar Sadat mengharapkan seluruh peserta pelatihan dapat memanfaatkan setiap momen dan mengikuti pelatihan ini dengan baik.(*/adv)

 

 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Buka Puasa Sekaligus Peresmian Sekretariat IMMJ

JAMBI - Ikatan Mahasiswa Muaro Jambi (IMMJ) menggelar kegiatan buka puasa bersama sekaligus peresmian Sekretariat IMMJ, di RT 07, Kelurahan Sungai Putri, Kecama

Berita Daerah

Kado Paskah, Gubernur Al Haris Bantu Pembangunan GPIB Marturia 2 Jambi

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH memberikan bantuan senilai 100 Juta Rupiah untuk pembangunan Gereja Protestan Indonesia bagian Barat (GPIB) M

Advertorial

Bupati Tanjabbar Dampingi Menparekraf RI Tinjau Wisata Mangrove Pangkal Babu

TANJABBAR - Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno, saat m

Advertorial

Sandiaga Uno Apresiasi Bupati Tanjab Barat Atas Suksesnya Festival Arakan Sahur

TANJABBAR - Keberhasilan Festival Arakan Sahur di Kabupaten Tanjung Jabung Barat mendapat pengakuan yang luar biasa dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Advertorial

Safari Ramadhan ke Batang Asam, Ini Kata Bupati Anwar Sadat

TANJAB BARAT - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag, melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Huda Desa Kampung Baru, Kecamatan Batang As

Advertorial


Advertisement