Camat Akui Ada Keterlambatan Pengurusan IMB Perumahan Nelayan


Jumat, 16 Oktober 2015 - 15:51:18 WIB - Dibaca: 1881 kali

ilustrasi/net / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - Camat Tungkal Ilir, Nur Kasim mengakui, pengurusan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) Perumahan Nelayan di Parit V, Desa Tungkal I terlambat.Baru hari, pihaknya mengeluarkan rekomendasi ke Perizinan Terpadu untuk seterusnya ditindaklanjuti ke Kantor PPKTB.

"Memang terlambat pengurusannya. Yang mengeluarkan IMB itu adalah PPKTB, tapi rekomendasinya dari kita dan perizinan terpadu," kata Camat di Rumah Makan Nikmat, yang juga dihadiri kontraktor perumahan serta mantan Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Almansyah.

Camat menuturkan, sebelum ada pembangunan, memang sudah dilakukan survei bersama tim. Hanya saja, ada keterlambatan pengurusan. Tanah yang dibangun untuk perumahan nelayan itu seluas satu hektare. Disamping ada lahan pemkab, ada juga tanah masyarakat yang dilepaskan. "Memang ada tambahan tanah, makanya ad tanah masyarakat juga. Ini memang proyek pusat, lahan disiapkan pemkab," jelas dia.

Ditambahkan Camat, sesuai aturan memang IMB diurus lebih dulu baru dilakukan pembangunan. Hanya saja, kebanyakan banyak pembangunan di daerah ini yang pengurusan IMB nya terlambat. "Tapi ini tidak mempengaruhi proses pekerjaan," jelas dia.

Mantan Camat senyerang ini memperkirakan, IMb akan selesai empat hari kedepan.

Sebelumnya, pihak PPTB melayangkan surat kepada rekanan pembangunan perumahan nelayan di Desa Tungkal I. Pasalnya, IMB belum ada, sudah dilakukan pembangunan. Setidaknya, dua kali surat teguran dilayangkan.(*)

Editor: Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Polda Jambi Undang Para Tokoh Agama di Rumah Kebangsaan Siginjai

JAMBI - Polda Jambi melalui Direktorat Intelkam Polda Jambi mengundang para tokoh agama di Provinsi Jambi di Rumah Kebangsaan Siginjai Provinsi Jambi, Selasa si

Berita Daerah

Perusahaan Pinang Ini Bangun Masjid untuk Karyawan dan Warga sekitar

TANJAB BARAT - PT Bintang Selamanya yang beroperasi di Desa Tungkal I Kecamatan Tungkal Ilir memberikan sumbangsih dengan membangun Masjid di wilayah Desa Tungk

Berita Daerah

Bupati Anwar Sadat Tinjau Pos PAM Lebaran di Desa Pematang Lumut, Pastikan Kesiapan Arus Mudik

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag., meninjau Pos Pengamanan (PAM) Lebaran di Desa Pematang Lumut, Kecamatan Betara, pada Sabtu

Advertorial

Bupati Tanjabbar Bersama PT JBS dan PT TJP Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim Piatu dan Kaum Duafa

TANJABBAR - Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag bersama PT. Jabung Barat Sakti dan PT. Tanjung Jabung Power menyalurkan santunan kepada 30 anak yatim

Advertorial

Wabup Hairan Gelar Buka Puasa Bersama Awak Media dan HMI Cabang Tanjung Jabung Barat

TANJABBAR - Di penghujung bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, Wakil Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat, H. Hairan, SH., menyelenggarakan buka puasa bersama (bu

Advertorial


Advertisement