Dewan Anggap Pemkab Tanjabbar Teledor, MTQ Kabupaten Batal Digelar


Rabu, 21 Oktober 2015 - 20:50:23 WIB - Dibaca: 1917 kali

ilustrasi/net / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Anggota DPRD Tanjabbar, Syaifuddin menyayangkan pembatalan MTQ Tingkat Kabupaten Tanjabbar yang rencananya dihelat November mendatang.

Kata Syaifuddin, MTQ tingkat kabupaten merupakan agenda rutin yang dilakukan Pemkab Tanjabbar. Sangat disayangkan, momen sepenting ini bisa dibatalkan pelaksanaannya, hanya gara-gara defisit anggaran.

“Disinilah keteledoran Pemkab, kok bisa tidak dilaksanakan. Jika memang alasan defisit, kan banyak proyek-proyek yang tidak pro rakyat dibatalkan, seperti sport center yang hanya sebatas pembangunan pondasi saja,” ujar H Udin sapaan akrabnya.

MTQ, kata dia, salah satu syiar Islam yang harus digelar. Apalagi, prestasi kafilah pada MTQ Provinsi Jambi jauh merosot dari sebelumnya.

“Mau jadi apa kalau begini. MTQ kabupaten malah dibatalkan diakhir jabatan bupati Usman,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Tanjabbar Katamso kepada wartawan membantah pembatalan MTQ Kabupaten akibat defisit anggaran. Kata Katamso, anggaran MTQ kabupaten terlambat diajukan pada APBD 2015. Kendati demikian, pihaknya akan berupaya mengusulkan pelaksanaan MTQ pada APBD Perubahan 2015.(*)

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Polda Jambi Undang Para Tokoh Agama di Rumah Kebangsaan Siginjai

JAMBI - Polda Jambi melalui Direktorat Intelkam Polda Jambi mengundang para tokoh agama di Provinsi Jambi di Rumah Kebangsaan Siginjai Provinsi Jambi, Selasa si

Berita Daerah

Perusahaan Pinang Ini Bangun Masjid untuk Karyawan dan Warga sekitar

TANJAB BARAT - PT Bintang Selamanya yang beroperasi di Desa Tungkal I Kecamatan Tungkal Ilir memberikan sumbangsih dengan membangun Masjid di wilayah Desa Tungk

Berita Daerah

Bupati Anwar Sadat Tinjau Pos PAM Lebaran di Desa Pematang Lumut, Pastikan Kesiapan Arus Mudik

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag., meninjau Pos Pengamanan (PAM) Lebaran di Desa Pematang Lumut, Kecamatan Betara, pada Sabtu

Advertorial

Bupati Tanjabbar Bersama PT JBS dan PT TJP Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim Piatu dan Kaum Duafa

TANJABBAR - Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag bersama PT. Jabung Barat Sakti dan PT. Tanjung Jabung Power menyalurkan santunan kepada 30 anak yatim

Advertorial

Wabup Hairan Gelar Buka Puasa Bersama Awak Media dan HMI Cabang Tanjung Jabung Barat

TANJABBAR - Di penghujung bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, Wakil Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat, H. Hairan, SH., menyelenggarakan buka puasa bersama (bu

Advertorial


Advertisement