Ketemu Paus, GP Ansor Siapkan Tur perdamaian dan OKP Lintas Agama se Asia Pasifik


Selasa, 03 September 2024 - 10:27:21 WIB - Dibaca: 242 kali

HALOSUMATERA.COM / HALOSUMATERA.COM

JAKARTA - Ketua Umum PP GP Ansor Addin Jauharudin mengaku tengah menyiapkan tur perdamaian dan sekretariat organisasi pemuda lintas agama se-Asia Pasifik.

Hal tersebut dilakukan setelah pertemuan dengan pimpinan tertinggi umat Katolik dunia Paus Fransiskus 21 Agustus 2024 lalu.

Gus Addin yang juga koordinator organisasi pemuda lintas agama di Indonesia ini mengaku tur perdamaian adalah misi penting memperluas kampanye Perdamaian dalam Kemanusiaan yang juga diusung Paus Fransiskus dan Grand Syekh Al Azhar Ahmad Al Tayeb dalam Dokumen Doha.

Gus Addin menceritakan pimpinan organisasi pemuda lintas agama di Indonesia memiliki keresahan yang sama terhadap kondisi global saat ini.

Perang berkecamuk, sentimen antar suku dan agama, yang mengakibatkan gangguan serius terhadap harmoni hubungan sosial, hingga ekonomi.

“Di tengah situasi global yang berkecamuk perang, kebencian terhadap perbedaan agama dan ras, mengakibatkan ekonomi dan kehidupan sosial dunia tidak stabil, kampanye Perdamaian dalam Kemanusiaan menjadi yang sangat penting dilakukan,” ujar Addin sebagaimana dilansir dari koma.id.

Salah satu pijakan penting, lanjut Addin, adalah Dokumen Abu Dhabi, dimana dua pemuka agama terbesar di dunia, Paus Fransiskus dan Grand Syekh Al Azhar Ahmed Al Tayeb pada 4 Februari 2019 lalu.

Dokumen berisikan 12 poin tersebut, merupakan salah satu harapan untuk mengembalikan harmoni sosial di dunia.

Untuk itu, pimpinan OKP Lintas Agama Indonesia bertemu dengan Paus Fransiskus, Rabu 21 Agustus 2024 dengan membawa Deklarasi Jakarta-Vatikan, yang berisikan 3 poin,diantaranya;

Pertama, menjadi generasi muda Indonesia yang selalu mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai energi positif bagi peradaban dunia. Kedua, mengajak kaum muda sedunia untuk membangun masyarakat dunia yang berpegang teguh pada prinsip toleransi, solidaritas, dan gotong royong dan ketiga, mendukung dan menyebarluaskan pandangan dan nilai-nilai yang tertuang dalam Dokumen Persaudaraan Manusia untuk Perdamaian Dunia dan Kehidupan Bersama (Dokumen Abu Dhabi) untuk mewujudkan keadilan dan perdamaian dunia.

Gus Addin melanjutkan, Paus Fransiskus menyambut baik deklarasi Jakarta-Vatikan tersebut, menjadi saksi dan menandatanganinya, sebagai wujud dukungan atas deklarasi tersebut.

Langkah selanjutnya setelah bertemu Paus Fransiskus, OKP Lintas Agama ini berinisiatif untuk melakukan “Tur Perdamaian” dengan bertemu Grand Syekh Al Azhar Ahmad Al Tayeb, penerima Nobel perdamaian, OKP Lintas agama di berbagai negara.

“Kami juga akan membentuk sekretariat bersama pemuda lintas agama Asia-Pasifik di Jakarta, untuk mengkampanyekan persaudaraan dalam kemanusiaan,” tutupnya.

Diketahui, OKP Lintas Agama ini terdiri dari Gerakan Pemuda Ansor, Pemuda Muhammadiyah, Pemuda Katolik, Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI), dan PERADAH (Persatuan Pemuda Hindu Indonesia).

Sumber: Koma.id




Komentar Anda



Terkini Lainnya

DPW TEKAB Provinsi Jambi Siapkan Program Donor Darah

JAMBI - Ditintelkam Polda Jambi melalui Subdit Ekonomi menjalin sinergitas dengan DPW TEKAB Provinsi Jambi. Hal ini dilakukan demi terjaganya situasi Kamtibmas

Berita Daerah

Rugikan Negara 1,4 M, PMP-J Desak Eks Kadis TPHP Merangin Ditetapkan Tersangka Dugaan Korupsi Cetak

JAMBI - Sejumlah aktivis yang tergabung dalam Pemuda Mahasiswa Peduli Jambi (PMP-J) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kejaksaan Tinggi Jambi pada Senin, (13/1/

Berita Daerah

Warganet Siap Sumbangan, Timbun Jembatan Sugeng yang Opritnya Curam. Apridasman Malah Bilang Begini

TANJABBAR  - Jembatan Sugeng yang berada di Kecamatan Bram Itam, Kabupaten Tanjungjabung Barat viral di media sosial. Pasalnya oprit jembatan tampak curam, dan

Berita Daerah

Jalan Parit Gompong Sering Terendam, PUPR Tanjabbar Gelontorkan Rp 5 M untuk Tinggikan Jalan

TANJABBAR – Jalur Dua Parit Gompong Kota Kualatungkal sering tergenang banjir, terutama pada musim pasang dan penghujan. Jalan Nasional ini perlu menjadi perh

Berita Daerah

Bupati Anwar Sadat Komitmen Percepat Akses Internet yang Lebih Baik untuk Masyarakat Tanjabbar

JAKARTA - Dalam upaya meningkatkan aksesibilitas telekomunikasi dan internet di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat

Advertorial


Advertisement