Safari Ramadhan, Pemkab Sarolangun Sasar Empat Kecamatan Sekaligus


Kamis, 21 April 2022 - 23:33:39 WIB - Dibaca: 793 kali

Bupati Sarolangun Cek Endra.(*) / HALOSUMATERA.COM

SAROLANGUN – Malam kesepuluh Ramadhan 1443 Hijriyah, Pemerintah Kabupaten Sarolangun kembali melaksanakan kegiatan safari ramadhan untuk kedua kalinya, pada Senin (11/04/2022) lalu.

Kali tim yang dibentuk menyasari empat Kecamatan sekaligus yakni Kecamatan Singkut, Kecamatan Pauh, Kecamatan Air Hitam dan Kecamatan Bathin VIII. Setelah sebelumnya, tim safari ramadhan berkunjung ke wilayah Kecamatan Pelawan, Kecamatan Limun, Kecamatan Cermin Nan Gedang dan Kecamatan Singkut.

Dalam safari ramadhan ini, Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra memimpin kegiatan tersebut ke Mesjid Baiturrahman, Desa Pasar Singkut, Kecamatan Singkut. Tim Wakil Bupati Sarolangun Hillalatil Badri ke Mesjid Raya At-Taqwa, Kelurahan Pauh, Kecamatan Pauh.

“Mudah-mudahan memberikan Rahmat dan hidayatnya kepada kita semua dalam melaksanakan ibadah puasa ramadhan. Mari momen ramadhan ini ibadah kita ditingkatkan dengan lebih baik dan menjadikan kita lebih baik lagi,” kata Cek Endra.

Bupati Sarolangun Cek Endra saat diwawancarai awak media usai melakukan safari ramadhan mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, dengan harapan momen bulan ramadhan 1443 H ini dijadikan untuk meningkatkan kualitas ibadah kepada Allah SWT yang lebih baik lagi dari tahun sebelumnya.

“Tentu saya harap memanfaatkan momen ramadhan untuk mengambil bonus ramadhan ini, jangan sampai makin ke ujung puasa ini jamaah di mesjid ini makin berkurang dan saya mengajak masyarakat untuk terus semangat dalam menggapai malam Lailatul qodar,” kata dia menambahkan.(*/nash)

 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Maling Beraksi Lewat Pedestrian Anak Sungai Kualatungkal, As Pompong Milik Nelayan Nyaris Hilang

KUALATUNGKAL - Warga di Jalan Nelayan RT 16 Kelurahan Tungkal IV Kota, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjabbar, Jambi resah aksi pencuri onderdil pompong, R

Berita Daerah

Temuan Rp 781 Juta, Rekanan Proyek Pintu Air Baru Kembalikan Rp 300 Juta

KUALATUNGKAL - Dugaan kejanggalan terhadap Proyek Pintu Air Parit 10 Desa Tungkal I Kabupaten Tanjabbar senilai Rp 4 miliar akhirnya terjawab. Hasil Audit Tata

Berita Daerah

Wabup Katamso Hadiri Arahan Nasional Jelang Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

  TANJABBAR - Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Dr. H. Katamso, SA, S.E., M.E., bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengikuti araha

Advertorial

16 Advokat DPN Indonesia Resmi Dilantik di Pengadilan Tinggi Jambi

JAMBI - Di tengah transisi besar hukum pidana nasional, Dewan Pengacara Nasional (DPN) Indonesia resmi memperkuat barisan penegak hukum di wilayah Sumatera. Se

Berita Daerah

Hidupkan Dermaga Kuala Jambi, Kapal Barang Diprediksi Ramai, KSOP Turunkan Personel

TANJAB TIMUR – Kabar baik bagi masyarakat Jambi. Aktivitas di Dermaga Kuala Jambi diprediksi akan semakin ramai dengan kedatangan kapal-kapal barang. Hal ini

Berita Daerah


Advertisement