Bagian Belakang Ruko Berlantai Tiga Runtuh, Dua Pompong Hancur


Jumat, 17 April 2015 - 10:45:58 WIB - Dibaca: 2106 kali

Bangunan Runtuh di Sungai Parit Dua, Jalan Kapten Darham (IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Bagian belakang ruko berlantai tiga di Jalan Kapten Darham, RT 07, runtuh tadi malamsekitar pukul 23.38 wib. Dua pompong milik nelayan hancur tertimpa reruntuhan bangunan. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Informasi yang dihimpun infotanjab.com Jumat pagi, selain dua pompon, bagian dapur rumah warga yang berada di seberang sungai juga terkena reruntuhan beton.

Pantauan di lapangan pagi ini, sisa material bangunan menghambat jalur nelayan yang ingin melaut. Terlihat 15 petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanjabbar yang langsung turun membersihkan material reruntuhan. Petugas juga dibantu masyarakat sekitar mengangkat reruntuhan bangunan tersebut.

Salah seorang warga yang tinggal tak jauh dari ruko tersebut, Abu Kari, mengatakan, malam tadi sekitar pukul 23.38 terdengar suara keras bangunan runtuh yang campak ke sungai.

Dia langsung keluar rumah khawatir rumahnya tertimpa bangunan. “Pakai celana pendek saya keluar rumah, saking terkejutnya,” tutur dia.

“Kami pikir ruko yang di sebelah rumah, jadi saya dan istri langsung hambur ke luar,” timpalnya lagi ditemui infotanjab.com pagi ini.(*)

Editor: Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement