TANJABBAR – Dalam beberapa hari ini, sempat viral vidio pertengkaran pejabat di Kabupaten Tanjabbar. Beberapa hari lalu, sempat terekam, pertengkaran dan keributan antar warga di Kantor PUPR Tanjabbar, yang sebelumnya diawali mediasi antara Kemas Bujang Azhari dengan Kadis PUPR Tanjabbar, Apridasman.
Jumat (7/4), kembali beredar vidio viral berdurasi 2 menit 50 menit yang melibatkan pejabat di Kabupaten Tanjabbar. Vidio itu menayangkan perdebatan anggota DPRD Tanjabbar H Assek dengan Kades Sungai Rambe. Vidio tersebut sempat beredar di grup WhatsApp dan grup Facebook Tanjung Jabung Barat New.
Dalam vidio tersebut, terlihat H Assek mendatangi seorang warga yang diduga Kades Sungai Rambe, Kecamatan Senyerang. Tiba-tiba terjadi perdebatan, lantaran H Assek dianggap membuat malu.
Hanya saja, tidak jelas permasalahan apa yang terekam dalam vidio tersebut.
Dikonfirmasi halosumatera.com, Jumat malam, Anggota DPRD Tanjabbar H Assek mengatakan, bahwa dirinya tidak tahu jika Kades Sei Rambe merekam secara diam-diam.
“Dak paham masalahnya apa, makanya saya datang ingin tahu permasalahannya. Malah nak diajak betinju,” kata H Assek dalam pesan WhatsApp nya kepada halosumatera.com, Jumat malam (7/4/23).
H Assek membenarkan, jika lawan dia bertengkar di vidio tersebut adalah Kades Sei Rambe.
Terlihat dalam vidio tersebut, ada warga yang berusaha merelai pertengkaran tersebut. “Iya kejadiannya malam kemaren (Kamis malam,red),” tutur politisi Partai Gerindra ini.
Ditanya lokasi keributan tersebut, H Assek tidak menjawab pesan WhatsApp halosumatera.com.(*/red)
TANJABBAR – Belum lama ini Satpol PP Kabupaten Tanjabbar bersama Lurah Patunas sempat mendatangi rumah warga di RT 08 Kelurahan Patunas, Ratli Kurniato F,
BATANGHARI – Ketua Umum Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Batanghari, Hambali Bakhtiar memberikan apresiasi yang
JAMBI – Apresiasi terhadap Polda Jambi dan jajaran terus berdatangan, terkait keberhasilan Polri dalam mengamankan dan menciptakan situasi kondusif selama ket
JAMBI – Polda Jambi berhasil telah mengerahkan 1.147 personil bersama TNI dan instansi lain dalam mengamankan Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Mom
TANJABBAR - Jalur Hijau di sepanjang Parit Lapis, Kelurahan Patunas sebagian besar sudah berdiri bangunan. Bahkan, ruang terbuka hijau yang digelontorkan Dinas