JAMBI - Koordinator Wilayah Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (KORWIL BEM-SI) Kerakyatan Sumbagsel menggelar Dialog Publik Kepemimpinan di Rumah Kebangsaan Siginjai Provinsi Jambi, Jumat (31/1/25). Diskusi publik ini mengusung tema "Intelektual Space".
Turut hadir dalam kegiatan ini Kasubdit Sosbud Ditintelkam Polda Jambi AKBP Ali Sadikin,S.E; Korwil BEM-SI Kerakyatan Sumbagsel Muhammad Ikbal; Pengurus Pusat Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Sdr. Bayu Andara; Presma Unaja Sdr. Saputra Butar butar; Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa UIN STS Jambi Sdr. Salman Barara; dan dihadiri peserta 25 orang berasal dari Universitas Adi Wangsa, Universitas Dinamika Bangsa dan Universitas Islam Negeri (UIN) STS Jambi.
Ketua Pelaksana kegiatan mengucapkan terimakasih kepada Polda Jambi karena telah membantu dalam pelaksanaan kegiatan Dialog Publik ini.
Kata dia, kepada mahasiswa kedepan harus bangkit dalam memberikan kontribusi membangun Provinsi Jambi.
Sementara itu, Dirintelkam Polda Jambi Kombes Pol Hendri Hotuguan Siregar melalui Kasubdit Sosbud AKBP Ali Sadikin SE mengatakan, Kegiatan yang dilaksanakan oleh Korwil BEM-SI Kerakyatan Sumbagsel bersama panitia dari Universitas Adi Wangsa Jambi hari ini merupakan suatu kegiatan yang positif;
“ Dialog publik Kepemimpinan perlu dilakukan dikarenakan adik-adik sebagai generasi penerus dan calon pemimpin, arti pemimpin adalah suatu proses saling mempengaruhi antara pemimpin dan pengikut untuk mencapai suatu tujuan organisasi,” kata Ali Sadikin.
Dikatakan, kegiatan dialog kepemimpinan sangat penting bagi mahasiswa yang mengikuti organisasi. “ Dalam berorganisasi kita berproses untuk mengembangkan potensi diri dan mahasiswa dalam berorganisasi perlu mendapatkan akses dari berbagai pihak dalam kegiatan yang positif,” ungkapnya.
Sementara itu, Koordinator Wilayah BEM-SI Muhammad Ikbal mengucapkan terima kasih kepada Unaja sebagai panitia yang telah melakukan persiapan acara ini sehingga dapat terlaksana.
Kata dia, Mahasiswa sejati merupakan orang yang bisa menyuarakan pembaharuan dan melakukan suatu perubahan yang lebih baik.(*)
TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P
TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi
TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari
TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.
TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas