KUALATUNGKAL- Belakangan, Anggota DPRD Tanjabbar menyoroti kinerja pejabat daerah, seperti Kepala Dinas di Lingkup Pemkab Tanjabbar.
Pasalnya, beberapa kepala dinas terlihat jarang ngantor. Diantaranya, Kepala Dinas Perhubungan Tanjabbar Endang Surya, Kepala Dinas Pendidikan Tanjabbar Wahidin.
Informasi yang beredar, para kepala dinas ini lebih banyak berkantor di rumah ketimbang masuk kantor. Informasi ini disampaikan masyarakat ke DPRD Tanjabbar.
Anggota Komisi I DPRD Tanjabbar, Ombing Sukisman membenarkan adanya laporan terkait tidak disiplinnya sejumlah kepala dinas di Tanjabbar.
"Kita sudah sampaikan ke Bupati, untuk mengambil tindakan tegas terhadap oknum kepala dinas tersebut," ujarnya kepada wartawan, Minggu (28/6).
Sejauh ini belum ada tindakan dari kepala daerah soal ini. "Gaji jalan terus, itu makan gaji buta saja, ini segera akan terus ditindaklanjuti, " tegasnya.(*)
Penulis : Jordan
Editor : Andri Damanik
TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P
TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi
TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari
TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.
TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas