SAROLANGUN (HS) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sarolangun saat ini tengah merencanakan pelaksanaan rapid tes bagi seluruh penyelengara pemilu mulai dari tingkat PPK, PPS, hingga KPPS. Hal itu dilakukan guna memastikan para penyelenggara bebas dari Covid 19, sehingga masyarakat nantinya tidak perlu takut untuk memberikan hak suaranya pada Pemilihan Gubernur Jambi yang akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020 mendatang.
"Kita di KPU Sarolangun telah menyiapkan dan sudah berkoordinasi dengan pihak dinas kesehatan untuk memfasilitasi rapid test bagi PPK, Sekretariat PPK, PPS, Sekretariat PPS, dan KPPS semuanya itu berjumlah 7.661 orang," kata Ketua KPU Sarolangun melalui Komisioner Devisi Teknis Penyelenggara, Rupi Udin, Senin (09/11).
Rupi Udin juga menyebutkan selain PPK, PPS, KPPS para komisioner beserta staf KPU Kabupaten Sarolangun juga akan menjalani Uji Swab Pendemi Covid 19.
"Kemudian untuk di KPU itu akan diuji swab berjumlah 43 orang, Komisioner 5 orang, dan selebihnya staf di sekretariat," katanya lagi.
Ia menjelaskan rapid tes untuk penyelenggara tersebut akan dilaksanakan 14 hari sebelum hari H pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi yang jatuh pada tanggal 9 Desember mendatang. Sedangkan untuk proses pencoblosan tetap mengutamakan protokol kesehatan yang telah ditetapkan.
"Untuk jadwalnya kita masih berkoordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan. Dan untuk proses pencoblosan nantinya tetap mengutamakan standar protokol kesehatan," tandasnya.(hen/HS)
TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P
TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi
TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari
TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.
TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas