Emilda Diautopsi di Rumah Sakit, Ini Kata Kapolres


Rabu, 01 Juni 2016 - 18:57:16 WIB - Dibaca: 6542 kali

Kapolres Tanjabbar AKBP Agus Sumartono Saat Diwawancarai Awak Media Sesaat Autopsi Emilda, di RSD KH Daud Arif Kualatungkal, Rabu sore.(IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - Autopsi Emilda Idrus (32), honorer yang meninggal dunia Rabu dini hari baru dilakukan sore tadi, sekitar pukul 17.30 Wib. Autopsi dilakukan oleh Tim Forensik RSD Raden Mattaher yang dipimpin dr Ainur Rofik. Autopsi dilakukan ruang jenazah RSD KH Daud Arif.

Kapolres Tanjabbar AKBP Agus Sumartono S Ik diwawancarai wartawan, Rabu Sore mengatakan, autopsi dilakukan untuk mengumpulkan bukti-bukti penyelidikan lebih lanjut.

Sejauh ini, pihaknya belum bisa memastikan kematian Emilda akibat penganiayaan atau penyebab lainnya."Kita lihat dulu hasil visumnya, yang dilakukan tim forensik Jambi," kata Kapolres.

Pihaknya telah memeriksa tiga orang saksi dalam kasus ini. Dari hasil keterangan penyidik, yang mengantar Emilda ke rumah sakit adalah pacarnya, berinisial AG dan ditemani temannya seorang wanita, berinisial OG, menggunakan sepeda motor.

Kata Kapolres, AG sempat takut melapor ke pihak keluarga Emilda setelah mengantar korban ke rumah sakit dan akhirnya diamankan di Polres Tanjabbar. AG menjalani pemeriksaan beberapa jam, Rabu .

Informasi yang diperoleh selama pemeriksaan di Polres Tanjabbar, Emilda sempat bertemu dengan AG di WFC pada Selasa sekitar pukul 20.00. Selanjutnya, AG kembali ke rumah dan disusul Emilda.

Lebih lanjut Kapolres menjelaskan, sekitar Rabu dini hari, pukul 1.00 wib, menurut keterangan pacarnya, Emilda sempat kejang-kejang, karena kesurupan.

"Makanya masih kita selidiki dulu, kita tunggu hasil visum dalamnya, untuk proses penyelidikan lebih lanjut," kata Kapolres, Rabu sore di RSD Daud Arif.(*)

Editor : Tim Redaksi




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Berkat Gubernur Al Haris, Jambi Jadi Pusat Referensi Pelaksanaan Restorasi Gambut Nasional

JAMBI - Badan Restorasi Gambut Mangrove (BRGM) memberikan penghargaan kepada Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH atas komitmen dan kepemimpinan luar bias

Advertorial

Gubernur Jambi Serahkan SK 1.860 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menyerahkan SK 1.860 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi tahun 2023 di lingkungan Pemeri

Advertorial

Gubernur Al Haris: Tahun Ini Pemprov Jambi Bangun Jalan Rantau Kermas - Tanjung Kasri

MERANGIN - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH., disambut hangat dan antusias oleh masyarakat Lembaga Adat Dusun Tigo (Rantau Kermas, Renah Alai, Lubuk M

Advertorial

Sekda Provinsi Jambi: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup

JAMBI -  Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi H. Sudirman, SH., MH., mengatakan, Program Dumisake Jambi Mantap sangat membantu pekerja dalam meningkatkan k

Advertorial

Gubernur Al Haris Sebut Sekoja Kota Santri

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH, menyebut Seberang Kota Jambi (Sekoja) sebagai Kota Santri. Sekoja sudah dikenal semenjak dulu, karena seberan

Advertorial


Advertisement