GMNI Jambi Apresiasi Kinerja Polda Jambi Tekan Angka Kriminal selama 2024 dan Amankan Nataru


Kamis, 02 Januari 2025 - 12:04:23 WIB - Dibaca: 542 kali

Ketua GMNI Jambi Hendro Silaban memberikan apresiasi terhadap Polda Jambi dan jajaran yang telah berhasil mengamankan Natal dan Tahun baru 2025 dengan aman dan kondusif serta berhasil tangani ribuan kasus kriminal selama 2024. / HALOSUMATERA.COM

JAMBI – Polda Jambi berhasil telah mengerahkan 1.147 personil bersama TNI dan instansi lain dalam mengamankan Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Momen hari besar ini berjalan dengan aman dan kondusif. Tidak ditemukan gangguan kamtibmas hingga puncak malam pergantian tahun.

Kerja keras Polda Jambi dan jajaran mendapat apresiasi dari Ketua GMNI Jambi, Hendro Silaban, S.Hut saat dikonfirmasi awak media, Kamis 2 Januari 2024.

“Kami dari mahasiswa Jambi khusus GMNI Jambi memberikan apresiasi terhadap kerja keras Polda Jambi dalam mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru, sehingga umat kristiani dapat khusus dan nyaman dalam melaksanakan ibadah Natal,” kata Hendro Silaban.

Hendro juga mengapresiasi, atas kerja keras Polda Jambi menekan angka kriminalitas di wilayah hukum Polda Jambi, sehingga selama perayaan Natal dan pergantian tahun tidak ditemukan gangguan kamtibmas yang menonjol.

“Ini berkat pengamanan Polri bersinergi dengan TNI dan stakeholder terkait. Kami sampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap Kapolda Jambi dan jajaran,” ungkap Hendro.

Terkait rilis akhir tahun yang disampaikan ke media baru-baru ini, GMNI Jambi juga memberikan apresiasi, ada penurunan tindak pidana dibandingkan tahun sebelumnya.

Pada tahun 2024, Polda Jambi berhasil menangani 5.369 tindak pidana. Angka ini mengalami penurunan 107 kasus dibandingkan tahun 2023.

“Baik itu penanganan Narkoba maupun Ilegal Drilling, dan tindak pidana lainnya, kami mahasiswa Jambi memberikan apresiasi terhadap jajaran Polda Jambi,” ungkap Hendro.

Hendro berharap, Polri jajaran Polda Jambi kedepannya mampu menekan angka kejahatan di Provinsi Jambi, dan lebih terbuka terhadap saran dan kritik masyarakat Jambi.

“Masyarakat Jambi masih membutuhkan Polri, terutama dalam memberantas Narkoba, Ilegal Drilling, PETI dan tindak kejahatan lainnya di Provinsi Jambi,” tutur Hendro.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusd Hartono bersama PJU Polda Jambi menyampaikan rilis akhir tahun terkait capaian penanganan kasus selama 2024.

Kapolda Jambi menyebutkan bahwa sepanjang tahun 2024 ini terjadi 5.369 kasus tindak pidana. Jumlah tindak pidana ini menurun 107 kasus dibandingkan tahun 2023. “Sementara itu, presentasi penyelesaian tindak pidana di Polda Jambi di tahun ini adalah 70,3 persen, turun 8,9 persen dibandingkan tahun sebelumnya,” katanya.

Kapolda Jambi mengatakan, kegiatan Rilis Akhir Tahun ini dilaksanakan untuk memberikan informasi kepada  publik hasil kinerja Polda Jambi pada Tahun 2024. "Pada hari ini Polda Jambi akan merilis hasil kinerja selama tahun 2024, tentunya ini sebagai bukti akuntabilitas Polri kepada masyarakat dan juga transparasi Polda Jambi terhadap masyarakat di Provinsi Jambi, data yang hari ini kita paparkan inilah yang telah kami perbuat selama 1 tahun yg bisa menjamin ketertiban masyarakat khusunya di Provinsi Jambi,” ucap Kapolda Jambi.

Kapolda Jambi berharap kedepannya Polda Jambi dapat meningkatkan dan memperbaiki kinerja sehingga bisa sesuai harapan masyarakat. "Polda Jambi tentunya terus meminta bantuan kepada masyarakat untuk mengawasi dan mengkritisi kami, karena dengan mengkritisi kami akan menjadi modal untuk meningkatkan kinerja sehingga bisa melakukan pencapaian - pencapaian seusia harapan masyarakat Provinsi Jambi,” pungkasnya.(*/nik)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Maling Beraksi Lewat Pedestrian Anak Sungai Kualatungkal, As Pompong Milik Nelayan Nyaris Hilang

KUALATUNGKAL - Warga di Jalan Nelayan RT 16 Kelurahan Tungkal IV Kota, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjabbar, Jambi resah aksi pencuri onderdil pompong, R

Berita Daerah

Temuan Rp 781 Juta, Rekanan Proyek Pintu Air Baru Kembalikan Rp 300 Juta

KUALATUNGKAL - Dugaan kejanggalan terhadap Proyek Pintu Air Parit 10 Desa Tungkal I Kabupaten Tanjabbar senilai Rp 4 miliar akhirnya terjawab. Hasil Audit Tata

Berita Daerah

Wabup Katamso Hadiri Arahan Nasional Jelang Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

  TANJABBAR - Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Dr. H. Katamso, SA, S.E., M.E., bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengikuti araha

Advertorial

16 Advokat DPN Indonesia Resmi Dilantik di Pengadilan Tinggi Jambi

JAMBI - Di tengah transisi besar hukum pidana nasional, Dewan Pengacara Nasional (DPN) Indonesia resmi memperkuat barisan penegak hukum di wilayah Sumatera. Se

Berita Daerah

Hidupkan Dermaga Kuala Jambi, Kapal Barang Diprediksi Ramai, KSOP Turunkan Personel

TANJAB TIMUR – Kabar baik bagi masyarakat Jambi. Aktivitas di Dermaga Kuala Jambi diprediksi akan semakin ramai dengan kedatangan kapal-kapal barang. Hal ini

Berita Daerah


Advertisement