Jadi Penceramah di Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, Bupati Anwar Sadat Sampaikan Hal Ini


Jumat, 24 Januari 2025 - 15:09:33 WIB - Dibaca: 428 kali

HALOSUMATERA.COM / HALOSUMATERA.COM

TANJABBAR – Dalam rangka memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., memberikan ceramah yang penuh makna di Masjid Raya Al-Muttaqin Kuala Tungkal. Mengusung tema "Dengan Hikmah Isra Mi'raj Mari Kita Tingkatkan Wujud Jiwa yang Taat dalam Beribadah kepada Allah SWT,” Jumat malam (24/1).

Dalam laporannya, Panitia Penyelenggara, H. Abdul Somad, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada Bupati dan para tamu undangan yang telah hadir. Ia berharap kehadiran semua pihak dapat membawa ridho dari Allah SWT.

Sebagai penceramah, Bupati Anwar Sadat menekankan pentingnya peringatan Isra Mi'raj sebagai momen refleksi bagi umat Islam. Ia menjelaskan bahwa peristiwa ini bukan hanya sekadar sejarah, tetapi juga merupakan pengingat untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

“Peringatan Isra Mi'raj ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kemampuan, keimanan, dan ketakwaan kita kepada Allah SWT. Semoga dengan kegiatan ini, kita mendapatkan manfaat dan keberkahan,” ucap Bupati Anwar Sadat.

Selain memberikan ceramah, Bupati juga memberikan santunan kepada takmir Masjid Raya Al-Muttaqin sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam menjaga dan memakmurkan masjid.

Acara ini dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimda, Pejabat Tinggi Pratama, Administrator, Camat Tungkal Ilir, Lurah Tungkal V Kota, tokoh agama, serta undangan lainnya.(*/adv)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Pelaku Tabrak Lari Nekat Terobos Penjagaan Polda Jambi, Akhirnya Diamankan Positif Narkoba

JAMBI - Mitsubishi Pajero Sport hitam doff dengan nomor polisi B 1989 PRS diduga plat bodong menerobos penjagaan Polda Jambi, Minggu dini hari (18/1/26). Pajero

Berita Daerah

Maling Beraksi Lewat Pedestrian Anak Sungai Kualatungkal, As Pompong Milik Nelayan Nyaris Hilang

KUALATUNGKAL - Warga di Jalan Nelayan RT 16 Kelurahan Tungkal IV Kota, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjabbar, Jambi resah aksi pencuri onderdil pompong, R

Berita Daerah

Temuan Rp 781 Juta, Rekanan Proyek Pintu Air Baru Kembalikan Rp 300 Juta

KUALATUNGKAL - Dugaan kejanggalan terhadap Proyek Pintu Air Parit 10 Desa Tungkal I Kabupaten Tanjabbar senilai Rp 4 miliar akhirnya terjawab. Hasil Audit Tata

Berita Daerah

Wabup Katamso Hadiri Arahan Nasional Jelang Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

  TANJABBAR - Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Dr. H. Katamso, SA, S.E., M.E., bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengikuti araha

Advertorial

16 Advokat DPN Indonesia Resmi Dilantik di Pengadilan Tinggi Jambi

JAMBI - Di tengah transisi besar hukum pidana nasional, Dewan Pengacara Nasional (DPN) Indonesia resmi memperkuat barisan penegak hukum di wilayah Sumatera. Se

Berita Daerah


Advertisement