Kapal Wisata Terbalik di Kampar-Riau, Satu Penumpang Meninggal Dunia


Minggu, 20 Desember 2020 - WIB - Dibaca: 791 kali

Kapal Wisata Mengangkut 40 Penumpang di Kampar Riau Tenggelam Sabtu 19 Desember 2020.(*/foto:Merdeka.com) / HALOSUMATERA.COM

HALOSUMATERA.COM - Kapal wisata pengangkut 40 orang, terbalik di daerah wisata Tepian Mahligai, Kampar, Riau. Akibatnya ada satu orang meninggal dunia saat peristiwa tersebut.

Dikutip dari detikcom, kapal wisata itu tenggelam di Tepian Mahligai, Desa Koto Mesjid, XIII Kampar, Sabtu (19/12) sekitar pukul 16.00 WIB. Kapal tenggelam setelah keliling sekitar danau PLTA Koto Panjang.

"Iya benar. Kapal wisata angkutan dengan nama KM Banawa Nusantara 58 baru saja melakukan perjalanan keliling di seputaran Danau PLTA Koto Panjang. Tetapi terbalik," kata Kepala BPBD Kampar, Afruddin Amga kepada wartawan.

Kapal terbalik setelah keliling dan menuju dermaga. Kapal itu oleng sebelum akhirnya tenggelam dan menewaskan satu korban, Salman Alfarizi (33).

"Jumlah penumpang diperkirakan ada 40 orang. Dari jumlah penumpang, satu korban jiwa meninggal dan sudah dievakuasi ke RSUD Bangkinang," kata Amga.

Amga memastikan, korban Salman adalah Sekretaris Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI). Ia warga Rumbai Kota Pekanbaru yang saat itu dia diundang ke lokasi untuk mengunjungi wisata yang kini tengah populer.

"Kondisi terakhir kapal sudah dievakuasi dari tempat kejadian menuju ke tepian dermaga," tutup Amga.(*/dtk)

Sumber: detik.com




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Polda Jambi Undang Para Tokoh Agama di Rumah Kebangsaan Siginjai

JAMBI - Polda Jambi melalui Direktorat Intelkam Polda Jambi mengundang para tokoh agama di Provinsi Jambi di Rumah Kebangsaan Siginjai Provinsi Jambi, Selasa si

Berita Daerah

Perusahaan Pinang Ini Bangun Masjid untuk Karyawan dan Warga sekitar

TANJAB BARAT - PT Bintang Selamanya yang beroperasi di Desa Tungkal I Kecamatan Tungkal Ilir memberikan sumbangsih dengan membangun Masjid di wilayah Desa Tungk

Berita Daerah

Bupati Anwar Sadat Tinjau Pos PAM Lebaran di Desa Pematang Lumut, Pastikan Kesiapan Arus Mudik

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag., meninjau Pos Pengamanan (PAM) Lebaran di Desa Pematang Lumut, Kecamatan Betara, pada Sabtu

Advertorial

Bupati Tanjabbar Bersama PT JBS dan PT TJP Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim Piatu dan Kaum Duafa

TANJABBAR - Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag bersama PT. Jabung Barat Sakti dan PT. Tanjung Jabung Power menyalurkan santunan kepada 30 anak yatim

Advertorial

Wabup Hairan Gelar Buka Puasa Bersama Awak Media dan HMI Cabang Tanjung Jabung Barat

TANJABBAR - Di penghujung bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, Wakil Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat, H. Hairan, SH., menyelenggarakan buka puasa bersama (bu

Advertorial


Advertisement