PERS GATHERING KEJARI KUALATUNGKAL

Kejari Kualatungkal dan Insan Pers Tanjabbar Tampak Mesra


Kamis, 04 Juni 2015 - 17:56:00 WIB - Dibaca: 1711 kali

Awak Media sedang Mengikuti Pers Gathering yang Digelar Kejari Kualatungkal, Kamis (IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Kejaksaan Negeri Kualatungkal menggelar Pers Gathering di aula Kejari Kualatungkal, Kamis pagi. Acara tersebut berjalan lancar dan sukses. Lembaga Adhyaksa dan insan pers Tanjabbar tampak mesra pada acara yang jarang digelar tersebut.

Kajari Kualatungkal, Pandeo Pramoe Kartika dihadapan wartawan mengatakan, komunikasi yang baik antara Kejari Kualatungkal dan insan pers perlu dibangun sejak dini.

Hal itu bertujuan menghidari pemberitaan yang sepihak. “Selama ini, ada pemberitaan kawan-kawan media tidak konfirmasi dengan kita. Tentu ini sangat bertentangan dengan apa yang terjadi. Sehingga timbul opini sepihak,” kata Pandoe.

Dia berharap, kedepannya, hubungan silahturahmi antara insan pers Tanjabbar  dengan Kejari Kualatungkal bisa berjalan langgeng.

Terpisah, M Room, salah satu perwakilan media harian di Tanjabbar memberikan saran kepada Kejari Kualatungkal agar lebih transparan dalam membantu tugas jurnalistik di Tanjabbar.

Selama ini, awak media kesulitan mencari sumber berita terutama di lembaga adhyaksa tersebut, sementara di pihak lain wartawan harus menerbitkan berita sebagaimana yang ditugaskan redaktur.

“Ini yang sering terjadi, kita juga kesulitan mencari data, dan terkesan menghindar dari wartawan. Kita berharap, kedepannya komunikasi antara Kejari Kualatungkal dan insan pers Tanjabbar lebih harmonis,” timpal wartawan Harian Jambi Star ini.

Setelah memberikan sambutan, acara dilanjutkan sesi tanya jawab terkait kasus korupsi di Tanjabbar. Di akhir acara, wartawan dan jajaran Kejari Kualatungkal menyumbangkan lagu andalan, membuat acara semakin meriah.(*)

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Gubernur Al Haris Tutup Hari Krida Pertanian ke-52 Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2024

JAMBI - Gubernur Jambi, Al Haris, secara resmi menutup kegiatan Hari Krida Pertanian (HKP) ke-52 tingkat Provinsi Jambi yang berlangsung di arena ex-MTQ Kabupat

Advertorial

Gubernur Jambi Al Haris Pimpin Peringatan HUT ke-79 PGRI dan HGN 2024 di Tebo

JAMBI - Gubernur Jambi Al Haris menghadiri dan memimpin peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) sekaligus Hari Guru Nas

Advertorial

Gubernur Al Haris Tegaskan Pentingnya Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menegaskan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan publik di Provinsi Jambi. Pernyataan ini disampaikannya s

Advertorial

Sopir BNI Kualatungkal Dipecat Sepihak, Diduga Masalah Sepele

TANJABBAR - Supervisor Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Kuala Tungkal di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), diduga memecat salah seorangĀ  Karyawan k

Berita Daerah

IJTI Kecam Arogansi Oknum Kadis Koperindag Tanjabbar, Beri Waktu 24 Jam untuk Klarifikasi

TANJABBAR - Pengurus Daerah Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Provinsi Jambi, sangat mengencam atas tindakan arogan oleh oknum Kadis Koperindag Tanjabba

Berita Daerah


Advertisement