PENDAFTARAN CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI TANJAB BARAT

Mantap, Ribuan Warga Antarkan SAFA ke KPUD Tanjabbar


Selasa, 28 Juli 2015 - 17:16:54 WIB - Dibaca: 2672 kali

Safrial - Amir Sakib Didampingi Ribuan Warga saat Mendaftar ke KPUD Tanjabbar, Selasa (IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Ribuan warga mengantarkan Safrial – Amir Sakib ke KPUD Tanjabbar, Senin siang. Pasangan yang dikenal SAFA ini terakhir mendaftar di KPUD Tanjabbar sebagai bakal calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Tanjabbar.

Safrial bersama Amir Sakib diarak dari posko di Jalan Sri Sudewi. Ribuan warga yang terdiri dari simpatisan, tokoh partai politik mengiringi pasangan ini untuk mendaftar ke KPUD Tanjabbar.

Tampak ruas jalan dari Sri Sudewi, Jalan Sudirman, hingga ke Beringin Ujung dipenuhi para pendukung pasangan SAFA ini.

Setibanya di KPUD, pasangan disambut hangat oleh Komisioner KPUD. Para pendukung memberikan semangat sembari menyebut “hidup SAFA” dan disambut warga lainnya.

Acara pendaftaran pasangan SAFA berlangsung kurang lebih satu jam. Komisioner KPUD Tanjabbar memeriksa satu persatu berkas pencalonan, baik itu berkas dukungan partai politik maupun berkas calon bupati dan wakil bupati. Dari kesimpulan, seluruh berkas yang diterima KPUD telah memenuhi syarat.

“Dari berkas yang kami terima, pendaftaran calon bupati dan wakil bupati Safrial – Amir Sakib kami terima,” ujar Ketua KPUD Tanjabbar, Apnizal, Selasa siang.

Usai pemeriksaan berkas dan pencatatan oleh petugas KPUD, Safrial dan Amir Sakib diberikan kesempatan untuk memberikan sambutan dan memaparkan visi dan misinya.(*)

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Wabup Katamso Hadiri Arahan Nasional Jelang Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

  TANJABBAR - Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Dr. H. Katamso, SA, S.E., M.E., bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengikuti araha

Advertorial

16 Advokat DPN Indonesia Resmi Dilantik di Pengadilan Tinggi Jambi

JAMBI - Di tengah transisi besar hukum pidana nasional, Dewan Pengacara Nasional (DPN) Indonesia resmi memperkuat barisan penegak hukum di wilayah Sumatera. Se

Berita Daerah

Hidupkan Dermaga Kuala Jambi, Kapal Barang Diprediksi Ramai, KSOP Turunkan Personel

TANJAB TIMUR – Kabar baik bagi masyarakat Jambi. Aktivitas di Dermaga Kuala Jambi diprediksi akan semakin ramai dengan kedatangan kapal-kapal barang. Hal ini

Berita Daerah

Sungai Merlung Meluap, Polsek Merlung Siapkan Skema Pengalihan Arus Balik Nataru

TANJAB BARAT – Luapan air Sungai Merlung mulai menggenangi badan jalan di Lintas Timur Sumatera, tepatnya di KM 120, Kelurahan Merlung, Kabupaten Tanjung Jabu

Berita Daerah

Kapolres Tanjabbar dan Jajaran Polsek Merlung Tinjau Lokasi Banjir, Berikan Imbauan Keselamatan

MERLUNG – Jajaran Polsek Merlung melakukan monitoring intensif terhadap kenaikan debit air di sejumlah titik rawan banjir di wilayah hukum Kecamatan Merlu

Berita Daerah


Advertisement