Masih Krisis Listrik, Warga Desa Harapan Jaya Ajukan Pembangunan PLTS ke Pemkab


Senin, 23 Maret 2015 - 12:47:48 WIB - Dibaca: 2397 kali

Ilustrasi (net) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Desa Harapan Jaya, Kecamatan Seberang Kota, KabupatenTanjab Barat masih krisis listrik. Tahun ini, pihak desa mengajukan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS).

Menurut Kepala Desa Harapan Jaya, Abdul Fattah, ada 300 KK yang menetap di desanya. Warganya masih mengandalkan mesin genset untuk menyalakan listrik dan elektronik lainnya.

Di desanya ada dua sekolah, diantaranya MTS dan MA swasta, dua masjid, dan kantor desa. Mereka terpaksa menggunakan diesel untuk memenuhi kebutuhan listrik.

“Untuk sekolah terpaksa pakai diesel, begitu juga di kantor desa. Kita berharap, pengajuan PLTS bisa terealisasi tahun ini juga,” ujar Fattah tadi siang.

Ditambahkan Fattah, satu unit PLTS yang diajukan masyarakat ke pemerintah daerah, mampu menyuplai kebutuhan listrik di 200 rumah di Harapan Jaya. (*)

Editor : Andri Damanik

 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement