Mengasah Batu Akik Ternyata Bisa Menghilangkan Stres


Senin, 09 Maret 2015 - 10:57:00 WIB - Dibaca: 3554 kali

Mengasah Batu Menjadi Kesenangan Tersendiri (dok/IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Ternyata mengasah batu akik mampu menghilangkan stress. Meski hanya menggunakan mesin rakitan, batu berbagai corak bisa diasah semulus mungkin.

Seperti yang dilakoni warga Lorong Suka Mulya, Kesuma Indra Wijaya, saat ditemui infotanjab.com belum lama ini. Bapak tiga anak ini rela mengeluarkan kocek hanya untuk merakit mesin pengasah rakitan yang dibuat dari dinamo sport.

Mesin itu kemudian dirangkai sedemikian rupa agar kedudukan batu asah bisa stabil. Sementara untuk menghaluskan batu, pria bertubuh tinggi ini menempah mesin rakitan dari dinamo kipas angin, dengan bentuk minimalis.

“Yang penting hasilnya bisa bagus, walaupun mesin rakitan,” ujar dia.

Mengasah batu baginya mampu menghilangkan stress, ketimbang keluyuran tak menentu. “Pokoknya asik, walaupun hasilnya tak sebagus ahlinya. Kadang-kadang bahan yang saya asah bisa dari batu kerikil, yang penting motifnya unik dan menarik,” ujar dia.

Belakangan, masyarakat di negeri ini mengalami demam batu. Dimana-mana doyan mengasah batu jenis akik dan lainnya. Terlebih di Kualatungkal, hampir setiap sudut jalan terdengar mesin pengasah batu.

Pengasah batu pun bertaburan. Mulai dari Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Parit I, Jalan Kelapa Gading, Jalan Bahagia. Ada yang menerima upah ada juga mengasah batu untuk hoby.(*)

Editor: Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Gubernur Jambi Beri Penjelasan Atas Capaian Pembangunan kepada Dewan

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menyampaikan bahwa sebagai Penyelenggara Pemerintahan sudah menjadi kewajiban memberikan penjelasan kepada Dew

Advertorial

Wagub Sani Harap GP Ansor Perkuat Sinergi Bersama Pemerintah Daerah

JAMBI - Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I berharap Gerakan Pemuda (GP) Ansor dapat memperkuat sinergitas dengan pemerintah daerah untuk keberla

Advertorial

Kukuhkan Gugus Tugas Bisnis dan HAM Provinsi Jambi, Al Haris : Memperkuat Sinergisitas Lembaga

JAMBI - Pemerintah Provinsi Jambi melaksanakan Pengukuhan Gugus Tugas Daerah Bisnis dan Hak Asasi Manusia (HAM) Provinsi Jambi, bertempat di Auditorium Rumah Di

Advertorial

Buka Acara Balumbo Biduk 2024, PJ Bupati Bachril Bakri: Kegiatan Ini Berkat Kontribusi Semua Pihak

SAROLANGUN - PJ Bupati Bachril Bakri membuka secara resmi acara Balumbo Biduk Tradisi Kabupaten Sarolangun. Kegiatan Balumbo Biduk Tradisi Kabupaten Sarolangun

Advertorial

Polda Jambi Undang Para Tokoh Agama di Rumah Kebangsaan Siginjai

JAMBI - Polda Jambi melalui Direktorat Intelkam Polda Jambi mengundang para tokoh agama di Provinsi Jambi di Rumah Kebangsaan Siginjai Provinsi Jambi, Selasa si

Berita Daerah


Advertisement