BETARA – Satu rumah yang berada di Parit Cabang, RT 11 Dusun Bangun Jaya, Desa Makmur Jaya Kecamatan Betara porak poranda dihantam puting beliung, Sabtu dini hari (16/12) sekitar pukul 2.00 Wib.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun beberapa anggota keluarga mengalami luka ringan tertimpa kayu.
Informasi yang dirangkum, atap rumah dan tiang rumah lepas dihantam angin kencang. Sebagian barang-barang pecah lantaran tertimpa kayu.
Dimas warga setempat dihubungi infotanjab.com, Sabtu pagi membenarkan kejadian ini. Kata dia, kejadian ini sudah dilaporkan ke kades setempat.
“Pak Kades dan Pak Kadus baru ke lokasi pukul 7.00 Wib tadi,” kata Dimas yang merupakan keponakan dari korban puting beliung ini.
Dikatakan Dimas, korban yang tinggal di rumah itu adalah Aminah (50). Aminah tinggal bersama tiga anaknya dan satu orang cucunya. Saat kejadian, Aminah sedang berada di kebun.
“Untung saja tidak ada korban jiwa. Dan sekarang kami sedang gotong royong membereskan kayu yang berserakan akibat dihantam angin,” ujar Dimas.(*)
Editor : Andri Damanik
BATANGHARI – Ketua Umum Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Batanghari, Hambali Bakhtiar memberikan apresiasi yang
JAMBI – Apresiasi terhadap Polda Jambi dan jajaran terus berdatangan, terkait keberhasilan Polri dalam mengamankan dan menciptakan situasi kondusif selama ket
JAMBI – Polda Jambi berhasil telah mengerahkan 1.147 personil bersama TNI dan instansi lain dalam mengamankan Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Mom
TANJABBAR - Jalur Hijau di sepanjang Parit Lapis, Kelurahan Patunas sebagian besar sudah berdiri bangunan. Bahkan, ruang terbuka hijau yang digelontorkan Dinas
TANJABBAR - Rafli Kurniato F, S.T warga RT 08 Kelurahan Patunas, Kecamatan Tungkal Ilir, kaget didatangi 10 anggota Pol PP Tanjabbar dan Lurah setempat, Rabu 25