Sejumlah Tokoh dan Mantan Pejabat Melirik Partai NasDem Ikut Caleg


Rabu, 15 Maret 2017 - 18:32:38 WIB - Dibaca: 2163 kali

Ketua DPD Partai NasDem Riano Jayawardhana Nst bersama Pelamar Bacaleg NasDem.(IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - Dewan Pimpinan Daerah Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Tanjabbar membuka peluang bagi masyarakat untuk bergabung sebagai Bacaleg.

Pendaftaran telah dibuka sejak 1 Februari dan berakhir pada 31 Maret 2017. Pendaftaran bacaleg dilakukan di Sekretariat kantor DPD dan DPC NasDem di setiap kecamatan di wilayah Tanjabbarat.

Sejumlah tokoh masyarakat dan mantan pejabat pun banyak yang mulai melirik partai pimpinan Surya Paloh ini.

Hal ini ditegaskan Ketua DPD NasDem Kabupaten Tanjabbar Riano Jayawardhana Nst.

Menurut dia, antusias masyarakat untuk bergabung dengan NasDem cukup tinggi. Mulai kalangan tokoh masyarakat dan mantan pejabat sekalipun.

Data sementara, pelamar dari eksternal partai berjumlah 14 orang sedangkan dari internal partai mencapai 28 orang.

"Sambutan masyarakat terhadap terobosan NasDem sangat positif ditandai banyaknya tokoh masyarakat yang mendaftar dan menghubungi panitia pendaftaran untuk mendaftar atau sekedar mencari informasi," kata Riano.

Kata Riano, salah satu tokoh yang telah mendaftar bacaleg NasDem adalah Hasan Basri Harahap, yang merupakan mantan Kades Pematang Lumut.

HBH sendiri mendaftar sebagai bacaleg dengan daerah pemilihan wilayah Betara dan Kualabetara.

Tak hanya itu, beberapa mantan pejabat daerah pun turun gunung mendaftar di partai NasDem.

"NasDem terbuka untuk semua putra daerah yang punya visi sebagai wakil rakyat," ungkap anggota DPRD Tanjabbar ini.

Dikatakan dia, target partai NasDem Tanjabbarat adalah dapat meraih kursi di semua dapil baik DPRD Kabupaten, provinsi dan pusat. "Saat ini NasDem baru meraih dua kursi di DPRD Kabupaten Tanjabbar, harapan kita bisa terisi dari seluruh Dapil," tutupnya.(*)

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement