Begini Kondisi Jalan Beton di Kelurahan Teluk Dawan


Minggu, 01 November 2020 - WIB - Dibaca: 1405 kali

Pengendara Melintas di Jalan Beton kawasan RT 04, Kelurahan Teluk Dawan, Kecamatan Muara Sabak Barat, yang Kondisinya Perlu Perbaikan.(*/eko) / HALOSUMATERA.COM

TANJABTIM (halosumatera.com)- Kondisi jalan di kawasan RT 04, Kelurahan Teluk Dawan, Kecamatan Muara Sabak Barat, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Jambi memprihatikan.

Jalan lingkungan yang dibangun menggunakan kontruksi beton itu kondisinya saat ini mengalami kerusakan parah di beberapa titik.

Konstruksi jalan sebagian besar banyak yang mengelupas, besi penahan sebagai tulang cor beton juga sudah tampak keluar dari permukaan, ini diduga lantaran campuran semen dan pasir yang tak seimbang.

Kurang baiknya bangunan cor beton diduga menjadi penyebab cepatnya jalan lingkungan sepanjang lebih kurang 400 meter di wilayah kelurahan Teluk Dawan itu rusak.

Menurut keterangan warga, selain sulit untuk dilintasi, kondisi jalan dengan besi cor sudah terlihat menjorok keluar ini membuat banyak ban sepeda motor warga bocor dan bahkan rusak.

"Harus dibaiki. Tapi kalau dibaiki yang bagus bagus lah, ini kayakmana baru setahun ancur, setahun ancur. Besi besinya sudah keluar galo ni, ban motor sering bocor disini,"ungkap Hendri, warga Kelurahan Teluk Dawan, Minggu (01/11/20).

Terangkatnya besi cor pada jalan yang rusak ini sudah berlangsung sejak lama, dan hingga kini belum juga tersentuh perbaikan dari pemerintah.

"Harapannya di perbaiki, lebih cepat lebih bagus. Ini dibangun tahun 2017, besinya sekarang sudah muncul galo. Ban bocor bukan banyak lagi, sudah sering,"tutur Syafi'i, warga Kelurahan Teluk Dawan lainnya.

Masyarakat Kelurahan Teluk Dawan sangat berharap agar pemerintah melalui instansi terkait dapat segera melakukan perbaikan, sehingga jalan lingkungan yang berdekatan dengan bantaran sungai Teluk Dawan tersebut dapat dilalui warga dengan nyaman dan aman.(*/eko)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement