JAMBI|HALOSUMATERA - Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Daerah Kota Jambi, mengingatkan Pemerintah Kota (Pemkot) agar mewaspadai potensi suspek PMK (Penyakit mulut dan kuku) pada hewan kurban menjelang Hari Raya Idul Adha.
Pasalnya sudah muncul beberapa suspek (kasus) PMK pada hewan kurban di beberapa daerah di Indonesia, diantaranya di Cirebon dan Bantul, tercatat ada ratusan ternak suspek penyakit mulut dan kuku.
Melalui Ketua Bidang Kebijakan Publik KAMMI Kota Jambi, Khori Esa Mahendra mengatakan, saat ini KAMMI Kota Jambi tengah berupaya untuk mensosialisasikan kepada umat Islam yang ada di Kota Jambi untuk tetap hati-hati dalam membeli hewan ternak yang akan dikurbankan pada Hari Raya Idul Adha.
Selain itu, Khori juga menyinggung Pemkot agar mewaspadai dan memastikan tidak adanya hewan kurban yang mengalami PMK.
"Kami tentunya tengah berupaya mengingatkan kepada umat Islam di Kota Jambi, untuk tetap hati-hati dalam membeli hewan kurban menjelang Idul Adha, dan juga kami meminta kepada Pemkot Kota Jambi atau bidang yang terkait untuk memastikan kondisi hewan kurban yang akan dikonsumsi masyarakat terjamin kesehatannya," ujarnya dalam keterangan tertulis, Ju'at (10/6/2022).
Tidak hanya itu, Khori juga berharap kepada Pemkot Jambi untuk menjaga stabilitas harga hewan kurban menjelang Idul Adha, agar terdistribusi dengan baik dan tidak ada mafia yang memainkan harga hewan kurban, supaya umat Islam di Kota Jambi bisa berkurban dengan mengakses harga secara merata dan terjangkau.(*/Danu/nik)
TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P
TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi
TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari
TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.
TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas