Ketemu Gubernur Jambi, GMNI Usulkan Penambahan Pabrik Minyak Goreng


Senin, 27 Juni 2022 - 13:54:48 WIB - Dibaca: 845 kali

Pengurus DPC GMNI Jambi menemui Gubernur Jambi Al Haris, Minggu malam 26 Juni 2022.(*/nik) / HALOSUMATERA.COM

JAMBI|HALOSUMATERA – Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Jambi menemui Gubernur Jambi Al Haris, Minggu malam (26/6/22).

Pertemuan itu sekaligus menggelar diskusi dengan Gubernur Jambi, membawa gagasan agar Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi Jambi segera membangunan pabrik minyak goreng di Provinsi Jambi.

Wiranto Manalu Selaku Ketua GMNI Jambi menuturkan gagasan pembangunan pabrik sangat dibutuhkan untuk menopang perekonomian rakyat di Provinsi Jambi, apalagi dengan luasnya perkebunan kelapa sawit yang dimiliki.

"Begini Pak Gubernur, dengan luas perkebunan kelapa sawit yang dimiliki perusahaan ada kurang lebih sekitar 1,2 juta hektar belum lagi perkebunan yang dimiliki masyarakat. Dengan  dua pabrik minyak goreng kami beranggapan kurang mampu menyerap produksi perkebunan  kelapa sawit,” kata Manalu dihadapan Al Haris.

GMNI Jambi menganalisis sumber daya alam yang ada di Jambi ini sangat berpotensi membangun perekonomian Provinsi Jambi dan juga kesehjahteraan masyarakat.

Sementara itu, Gubernur Jambi Al Haris menerima ide gagasan pembangunan pabrik minyak goreng yang diusulkan GMNI Jambi. Al Haris berjanji, akan memfasilitasi pertempuan antara pihak  GMNI, BUMD, koperasidan juga Dinas Perkebunan Provinsi Jambi.

"Ide yang diusulkan kawan-kawan GMNI ini saya sangat mendukung maka dari situ dalam waktu dekat ini ada baiknya kita mengadakan pertemuan untuk membahas langkah selanjutnya bersama pihak BUMD, Dinas Perkebunan dan juga koperasi," tutur Gubernur Alharis.(*/Bona Sinaga)

Editor: Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement