Udara Tidak Sehat, Sekolah di Sarolangun Diliburkan


Minggu, 15 September 2019 - 03:22:04 WIB - Dibaca: 1444 kali

Kondisi Kabut Asap di Kabupaten Sarolangun.(IT) / HALOSUMATERA.COM

SAROLANGUN - Beberapa hari terakhir ini kabut asap yang menyelimuti Kabupaten Sarolangun kian pekat dan tebal. Berdasarkan pantauan Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Sarolangun, Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) di Kabupaten Sarolangun mencapai angka 108, dengan kategori udara tidak sehat.

Hasil itu berdasarkan pengujian laboratorium yang dilakukan pada 11-12 September 2019 dengan nomor laporan hasil uji 08/LHU/L2SRL/IX/2019.

Atas kondisi tersebut, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Helmi mengatakan, pemerintah Kabupaten Sarolangun akan mengambil kebijakan untuk meliburkan anak sekolah, mulai dari PAUD, TK, SD, dan SMP yang ada dikabupaten Sarolangun, selama dua hari yakni pada Sabtu (15/09/2019) dan Senin (16/09/2019).

“Kita buat kebijakan untuk meliburkan anak sekolah selama dua hari, untuk menghindari dampak buruk bagi kesehatan para peserta didik akibat kabut asap yang saat ini menyelimuti Sarolangun, ” katanya usai rapat bersama Dinas LH, Dinas Kesehatan dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Sarolangun, Jumat (13/9/19).

Dirinya juga mengingatkan kepada orang tua dan peserta didik untuk terus mengawasi anak anak, dan mengurangi aktivitas diluar rumah.

“Kalau bagi pendidik dan tenaga pendidik tetap masuk kerja seperti biasanya,” tutupnya.(*/hen)

Editor : It Redaksi




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Gubernur Al Haris Tutup Hari Krida Pertanian ke-52 Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2024

JAMBI - Gubernur Jambi, Al Haris, secara resmi menutup kegiatan Hari Krida Pertanian (HKP) ke-52 tingkat Provinsi Jambi yang berlangsung di arena ex-MTQ Kabupat

Advertorial

Gubernur Jambi Al Haris Pimpin Peringatan HUT ke-79 PGRI dan HGN 2024 di Tebo

JAMBI - Gubernur Jambi Al Haris menghadiri dan memimpin peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) sekaligus Hari Guru Nas

Advertorial

Gubernur Al Haris Tegaskan Pentingnya Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menegaskan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan publik di Provinsi Jambi. Pernyataan ini disampaikannya s

Advertorial

Sopir BNI Kualatungkal Dipecat Sepihak, Diduga Masalah Sepele

TANJABBAR - Supervisor Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Kuala Tungkal di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), diduga memecat salah seorangĀ  Karyawan k

Berita Daerah

IJTI Kecam Arogansi Oknum Kadis Koperindag Tanjabbar, Beri Waktu 24 Jam untuk Klarifikasi

TANJABBAR - Pengurus Daerah Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Provinsi Jambi, sangat mengencam atas tindakan arogan oleh oknum Kadis Koperindag Tanjabba

Berita Daerah


Advertisement