HALOSUMATERA.COM- Ada hal menarik saat pelaksanaan vaksinasi Sinovac Covid-19 tahap awal bagi tanaga kesehatan di fasilitas Pusat Kesehatan Pertama (Puskesmas) Pall X, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi, Kamis (14/01/21).
Sejumlah tenaga kesehatan di Puskesmas ini tampak gagal menjalani vaksinasi Covid-19, lantaran memiliki tekanan darah tinggi alias hipertensi.
Rata rata dari mereka yang gagal di vaksinasi memiliki tekanan darah hingga diangka 150 hingga 190.
Setelah diberi waktu untuk istirahat dan dicoba lagi cek tensi darah, tensi darah mereka masih menunjukan angka yang tidak stabil, tenaga kesehatan inipun akhirnya gagal untuk divaksinasi.
Erika, salah seorang tenaga kesehatan yang memiliki tensi darah tinggi mengaku cemas dan was was saat akan disuntik vaksin Sinovac, ini lantaran baru pertama kali ia alami. Erika mengaku biasanya tensi darahnya normal.
Sementara Kepala Puskesmas Pall X, dr. Sri Rosyanti menyebut, dari 9 tenaga kesehatanya yang seharusnya mendapatkan vaksinasi secara keseluruhan, hanya 5 orang yang berhasil divaksin, sementara 4 orang lagi gagal divaksin lantaran tensi tinggi.
Bagi tenaga kesehatan yang memiliki tensi darah tinggi masih bisa menjalani vaksinasi di hari yang telah ditentukan waktunya.
Tercatat dari 50 tenaga kesehatan di Puskesmas Pall X yang menerima SMS dari Kemenkes, harusnya di hari pertama 30 tenaga kesehatan selesai divaksin, namun dikarenakan adanya sejumlah persoalan, seperti masalah verifikasi data dan kondisi tekanan darah tinggi, dihari pertama ini hanya ada 5 nakes yang menjalani vaskinasi.
Meski melaksanakan vaksinasi terhadap tenaga jesehatanya, namun aktivitas pelayanan di Puskesmas Pall X Kota Jambi tetap dibuka dan berjalan seperti biasa, tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 ketat.(*)
Pewarta: Eko Wijaya
TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P
TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi
TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari
TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.
TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas