KUALATUNGKAL – Jelang Lebaran Idul Fitri, Pemkab Tanjabbar akan menyurati Pertamina Jambi untuk mengantisipasi kebutuhan Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU yang ada di Tanjabbar. Pasalnya, lonjakan kendaraan akan lebih tinggi dari biasanya.
“Kita akan surati Pertamina, karena Pertamina yang wewenang dalam hal ini, jangan sampai ada pemudik di jalur lintas Tungkal – Jambi maupun Lintas Timur kehabisan BBM,” ujar Bupati Tanjabbar, Usman Ermulan tadi siang di ruang kerjanya.
Tak hanya premium dan solar, Pemkab juga sejak dini mengantisipasi kebutuhan gas LPG 3 kilogram. Tak heran, pasokan LPG di Tanjabbar banyak yang dijual ke wilayah Kepri.
Menurut Usman, kebutuhan LPG di wilayah Kepri harus terpasok secara resmi, jangan mengambil jatah di Tanjabbar. “Ya akibatnya, Tanjabbar bisa kekurangan gas 3 LPG, karena kuota dari Pertamina sudah jelas,” kata Usman.(*)
Editor : Andri Damanik
TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P
TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi
TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari
TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.
TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas