Antri Satu Jam Bayar Air Ledeng di BPR Tanggorajo


Senin, 13 Juli 2015 - 13:26:08 WIB - Dibaca: 2149 kali

ilustrasi/net / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL – Pembayaran air ledeng kini dipindahkan dari Kantor PDAM ke Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Tanggorajo. Sebelumnya, pelanggan PDAM sempat membayar tagihan air ledeng di kantor pos terdekat.

Salah seorang pelanggan PDAM, mengaku kesulitan saat membayar tagihan air ledeng di BPR Tanggorajo, Senin pagi. Pasalnya, semua transaksi di BPR dipusatkan pada satu tempat. Dia harus antri hingga satu jam hanya untuk membayar tagihan air ledeng.

“Menumpuk di situ semua, sementara yang mau bayar air ledeng banyak. Lain lagi transaksi lainnya,” ujar seorang pelanggan PDAM yang ingin namanya dirahasiakan, saat ditemui infotanjab.com pagi tadi.

Warga yang tinggal di Parit II ini berharap, pembayaran air ledeng dikembalikan ke kantor pos atau kantor PDAM, agar pelanggan tidak antri lama saat membayar tagihan.

Terpisah, Direktur PDAM Tirta Pengabuan, Ustayadi Barlian, membenarkan, loket pembayaran air ledeng dipusatkan di BPR Tanggorajo terhitung Senin (13/7).

Hal ini berdasarkan perintah Bupati Tanjabbar. “Bupati yang intruksikan, agar menambah PAD kita. Sebab, ada biaya administrasi sebesar Rp 2.500, bisa masuk ke kas daerah,” tukasnya.

Mantan anggota DPRD ini mengaku, pembayaran di BPR Tanggorajo berjalan lancar. (*)

Editor : Andri Damanik

 

 

 

 

 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan TEPAT dan PUPUKKU

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn

Berita Daerah

Dua Oknum Guru SMAN 4 Tanjabtim Dilaporkan ke PGRI dan Disdik Provinsi Jambi

JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika

Berita Daerah

Ketika Demokrasi Melemah, Politik Hukum Ikut Tersandera

Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti

Opini

Ketua DPRD Muaro Jambi Sebut Secara Struktural dan SDM Perumda Tirta Muaro Jambi Kurang Baik

MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat

Berita Daerah


Advertisement