Baru 3 Tahun Dibangun, Pustu di Kelagian Dipenuhi Semak Belukar


Senin, 24 Agustus 2015 - 16:16:29 WIB - Dibaca: 1803 kali

Puskesmas Pembantu di Kelagian Kecamatan Tebing Tinggi Terlantar. Bangunan Ini Dipenuhi Semak Belukar. (Rby/IT) / HALOSUMATERA.COM

TEBING TINGGI – Puskesmas Pembantu yang berada di Desa Kelagian, Kecamatan Tinggi ditumbuhi semak belukar. Tiga tahun dibangun, aset pemerintah ini tidak pernah difungsikan.

Pantauan di lapangan, pustu tersebut cukup layak untuk digunakan. Tekstur bangunan cukup permanen.

Umar (35), warga setempat membenarkan bahwa pustu yang dibangun tiga tahun lalu itu tidak pernah difungsikan.

“Kita sebagai warga di sini bingung, kok pemerintah membiarkan bangunan ini,” ujar Umar.

Dia menyarankan, bila tidak difungsikan, lebih baik aset pemerintah itu dihibahkan kepada masyarakat, agar bisa dijadikan tempat tinggal.

“Ini malah dibiarkan, jadi apa gunanya dibangunan jika tidak dipergunakan. Itukan jelas mubazir alias membuang uang negara,”cetusnya.

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Tanjab Barat melalui Sekretaris Dinkes Hasbi Assidiqi mengaku belum menerima laporan bahwa ada puskesmas pembantu di Kelagian tidak berfungsi.

“Saya kan baru menjabat, jadi belum mengetahui pasti. Namun kita akan tetap panggil Kepala Puskesmas Induknya, karena Pustu dibawah naungan pukesmas induk,"ujarnya.(*)

Penulis : Roby

Editor   : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Polda Jambi Undang Para Tokoh Agama di Rumah Kebangsaan Siginjai

JAMBI - Polda Jambi melalui Direktorat Intelkam Polda Jambi mengundang para tokoh agama di Provinsi Jambi di Rumah Kebangsaan Siginjai Provinsi Jambi, Selasa si

Berita Daerah

Perusahaan Pinang Ini Bangun Masjid untuk Karyawan dan Warga sekitar

TANJAB BARAT - PT Bintang Selamanya yang beroperasi di Desa Tungkal I Kecamatan Tungkal Ilir memberikan sumbangsih dengan membangun Masjid di wilayah Desa Tungk

Berita Daerah

Bupati Anwar Sadat Tinjau Pos PAM Lebaran di Desa Pematang Lumut, Pastikan Kesiapan Arus Mudik

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag., meninjau Pos Pengamanan (PAM) Lebaran di Desa Pematang Lumut, Kecamatan Betara, pada Sabtu

Advertorial

Bupati Tanjabbar Bersama PT JBS dan PT TJP Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim Piatu dan Kaum Duafa

TANJABBAR - Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag bersama PT. Jabung Barat Sakti dan PT. Tanjung Jabung Power menyalurkan santunan kepada 30 anak yatim

Advertorial

Wabup Hairan Gelar Buka Puasa Bersama Awak Media dan HMI Cabang Tanjung Jabung Barat

TANJABBAR - Di penghujung bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, Wakil Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat, H. Hairan, SH., menyelenggarakan buka puasa bersama (bu

Advertorial


Advertisement