Begini Cara Syafril Nursal Menyikapi Peringatan Maulid Nabi SAW


Kamis, 29 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 558 kali

Syafril Nursal Cawagub Jambi Nomor Urut 2.(*/dok) / HALOSUMATERA.COM

JAMBI - Calon Wakil Gubernur Jambi nomor urut dua, Syafril Nursal, mengucapkan selamat Hari Maulid Nabi Muhammad SAW. Dalam momentum ini, Syafril bicara soal meneladani suri teladan yang baik dan mulia dari sosok Rasulullah.

Syafril mengatakan, Nabi Muhammad SAW merupakan sosok yang sangat mulia. Menurut Syafril, semua yang ada pada diri Rasulullah, baik perkataan dan perbuatan sumber teladan bagi manusia.

"Allahumma sholli 'ala Muhammad wa 'ala ali Muhammad. Rasulullah adalah sosok suri tauladan yang mulia dan baik sepanjang masa. Banyak yang beliau wariskan untuk untuk kita umatnya, umat muslim," ujarnya.

Syafril mengatakan, peringatan Maulid Nabi bukan hanya untuk menunjukan kecintaan manusia selaku hamba Allah kepada Rasulullah. Lebih dari itu, menurutnya, peringatan ini menjadi kesempatan untuk betul-betul meneladani dan mendekatkan diri dengan sifat-sifat Rasulullah.

"Insya Allah, ini benar-benar menjadi pengingat untuk kita semua, kepada kita semua agar semakin mendekatkan diri kita kepada Allah SWT dan mendekatkan kepada sifat-sifat Rasulullah," sambungnya.

Dia mengajak, agar peringatan maulid ini, tidak sekadar kesempatan bagi umat muslim untuk menunjukkan kecintaan kepada Rasulullah. Namun juga momentum untuk memperbaiki diri. 

"Tapi juga menjadi kesempatan bagi kita semua untuk instrospeksi diri, untuk menakar seberapa dekat kita dengan sifat-sifat Nabi Muhammad SAW," ujar Syafril.(*/tim)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement