Begini Kondisi Masnah dan Keluarga selama Diisolasi di Rumah Dinas Bupati


Senin, 12 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 1447 kali

Bupati Muarojambi, Masnah. Terpapar Covid-19 sejak 12 Septe / HALOSUMATERA.COM

MUAROJAMBI (halosumatera.com) – Kabupaten Muarojambi, berada diurutan ke tiga, setelah Kota Jambi dan Kabupaten Tanjabbar, penyebaran Covid-19 di Provinsi Jambi.

Berdasarkan data tim gugus tugas Provinsi Jambi, per Minggu 11 Oktober 2020, jumlah pasien terpapar Covid-19 di Kabupaten Muarojambi sebanyak 108 orang, sembuh 27 orang , meninggal dunia satu orang. Untuk pasien suspek ada 3 orang.

Pasien terpapar di wilayah ini, tak hanya kalangan biasa, pejabat utama, seperti Bupati Muarojambi, sepekan lalu dinyatakan terpapar virus asal Wuhan ini, sebagaimana dilansir di rekaman vidio sebelumnya.

Sudah delapan hari Bupati Muarojambi, Masnah diisolasi pasca dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Selain Masnah, keluarganya juga diisolasi di rumah dinas Bupati Muarojambi.

Bagaimana kondisi Bupati Muarojambi saat ini? Dikonfirmasi awak media, Direktur RSUD Ahmad Ripin dr Ilham menyebut kondisi Bupati Muarojambi saat ini sudah membaik.

"Ibu dan keluarga berangsur membaik," kata dr Ilham.

Begitu juga keterangan dari tenaga kesehatan (Nakes) yang saat ini merawat Bupati dan keluarga, kondisi Masnah cukup stabil dan masih di isolasi di rumah dinas.

“Tak ada keluhan kesehatan yang dirasakan Bupati dan keluarga selama diisolasi,” kata tenaga medis tersebut.

Selain Bupati, beberapa pejabat teras di Muarojambi juga dinyatakan positif terpapar Corona. Mulai dari Plt Kepala Dinas Kesehatan Yes Isman, Kabag Rumah Tangga Setda Muarojambi Alias yang pernah menjabat Plt Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan juga Kabag Pertanahan dan Batas Wilayah Muhammad Ikbal juga positif terpapar Corona.

Plt Kadinkes dikonfirmasi mengaku kondisinya saat ini baik-baik saja. Hanya memang, tekanan darahnya kurang stabil mungkin dikarenakan terlalu banyak beban pikiran.

Yes Isman diisolasi di ruang isolasi khusus pasien dengan klasifikasi Orang Tanpa Gejala (OTG) di Balai Diklat badan Kepegawaian Daerah (BKD) Muarojambi. Di sana, dia diberi asupan gizi yang seimbang untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Sementara Alias, Kabag Rumah Tangga saat ini menjalani isolasi di RSUD Ahmad Ripin. Beliau juga mengaku kalau kondisinya saat ini dalam keadaan baik dan stabil serta tidak ada gejala klinis berat Covid-19.

Begitu juga dengan Kabag Pertanahan dan Batas Wilayah dikonfirmasi mengakui kalau kondisinya saat ini juga dalam keadaan baik-baik saja. Beliau diisolasi di Balai Diklat BKD sejak dinyatakan positif terpapar Covid-19.(*/omi/nik)

 

Editor: Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Polda Jambi Kerahkan 123 Personel Gabungan, Evakuasi Korban Tertimbun Longsor di Sarolangun

SAROLANGUN - Kecelakaan kerja kembali terjadi, sebuah insiden longsor menimpa sejumlah warga di Dusun Mengkadai, Desa Temenggung, Kecamatan Limun, Kabupaten Sar

Berita Daerah

SN Simpan Narkoba dalam Kotak Rokok, Kini Diamankan di Polres Tanjabbar

KUALA TUNGKAL – Polres Tanjung Jabung Barat terus menunjukkan komitmen tegas dalam memberantas peredaran gelap narkotika. Satuan Reserse Narkoba (Satresna

Hukum & Kriminal

Pelaku Tabrak Lari Nekat Terobos Penjagaan Polda Jambi, Akhirnya Diamankan Positif Narkoba

JAMBI - Mitsubishi Pajero Sport hitam doff dengan nomor polisi B 1989 PRS diduga plat bodong menerobos penjagaan Polda Jambi, Minggu dini hari (18/1/26). Pajero

Berita Daerah

Maling Beraksi Lewat Pedestrian Anak Sungai Kualatungkal, As Pompong Milik Nelayan Nyaris Hilang

KUALATUNGKAL - Warga di Jalan Nelayan RT 16 Kelurahan Tungkal IV Kota, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjabbar, Jambi resah aksi pencuri onderdil pompong, R

Berita Daerah

Temuan Rp 781 Juta, Rekanan Proyek Pintu Air Baru Kembalikan Rp 300 Juta

KUALATUNGKAL - Dugaan kejanggalan terhadap Proyek Pintu Air Parit 10 Desa Tungkal I Kabupaten Tanjabbar senilai Rp 4 miliar akhirnya terjawab. Hasil Audit Tata

Berita Daerah


Advertisement