Bupati Berikan Arahan dalam Ekspos Rancangan Awal RPJMD Tanjabbar 2021-2026


Selasa, 20 April 2021 - 10:15:56 WIB - Dibaca: 611 kali

Bupati Tanjab Barat Memberikan Arahan dalam Ekspos Rencana Awal RPJMD Kabupaten Tanjab Barat 2021-2026 di Ruang Rapat Kantor Bupati Tanjab Barat, Senin 19 April 2021.(*) / HALOSUMATERA.COM

TANJAB BARAT (HS) – Bupati Tanjab Barat Drs H Anwar Sadat M Ag menghadiri ekspos rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat Tahun 2021-2026, di Ruang Rapat Kantor Bupati, Senin 19 April 2021.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Tanjabbar Hairan SH, Sekda Tanjabbar Agus Sanusi, Kepala Bappeda.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Bappeda Tanjabbar, Ir H Firdaus Khatab mengatakan RPJMD Kabupaten Tanjungjabung Barat 2021-2026 disusun dengan maksud untuk menghasilkan rumusan unsur-unsur kunci yang merupakan penjabaran visi misi bupati dan wakil bupati dengan memperhatikan pemasalahan dan isu-isu strategis, dan dokumen terkait.

“Rancangan awal sudah selesai dan siap dilaporkan ke DPRD, dan juga kami sudah berdiskusi dengan Sekwan dan kami berharap awal Mei sudah dapat dijalankan,” kata Firdaus.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Tanjabbar Anwar Sadat memberikan arahan tentang rencana awal dari RPJMD tersebut.

Bupati dan wakil bupati juga menitikberatkan, rencana pembangunan di Tanjabbar sesuai dengan keinginan masyarakat, agar dampaknya bisa dirasakan.(*/Kominfo)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Pemkab Tanjab Barat Gelar Safari Ramadhan di Desa Sungai Dualap

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag., melaksanakan Safari Ramadhan 1445 H/2024 M di Masjid Riyadul Jannah, Desa Sungai Dualap,

Advertorial

Bupati Tanjabbar Buka Festival Arakan Sahur ke-2 Ramadhan 2024

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat M Ag membuka secara resmi kegiatan Festival Arakan Sahur ke-2 yang digelar Pemkab Tanjab Barat dalam r

Advertorial

Bupati Anwar Sadat Bukber dengan DEMA dan Civitas Akademika IAI An Nadwah Kuala Tungkal

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag., buka puasa bersama dengan Dewan Mahasiswa (DEMA) dan Civitas Akademika IAI-An Nadwah Kuala

Advertorial

Safari Ramadhan di Desa Kemang Manis, Wabup Hairan Salurkan Bantuan Renovasi Masjid

MUARA PAPALIK - Wakil Bupati Tanjabbar H. Hairan, S.H., didampingi Ketua GOW, Uni Yati Hairan melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Baiturohmah Desa Kemang Man

Advertorial

Rakor Lintas Sektoral Bersama Dirjen Tata Ruang, Bupati Tanjabbar Sempat Paparkan RTRW

TANJABBAR - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektor mengenai Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten dan

Advertorial


Advertisement