TIM MEDIA CENTER HARIS-SANI

Dicatut Peras Pejabat, Musri Nauli: Tidak Benar Ini, Al Haris Memandang Profesional ASN


Kamis, 07 Januari 2021 - WIB - Dibaca: 900 kali

Musri Nauli SH, Direktur Media dan Publikasi Haris-Sani.(*/dok) / HALOSUMATERA.COM

HALOSUMATERA.COM – Pasca Pilgub Jambi dan Al Haris-Abdullah Sani jadi Gubernur-Wakil Gubernur Jambi terpilih, nama tim media-center Haris-Sani malah dicatut oknum tak bertanggungjawab. Oknum itu dikabarkan berupaya memeras pejabat Pemprov Jambi untuk “keamanan” jabatannya.

Terkait informasi ini, Musri Nauli SH, Direktur Media dan Publikasi Haris-Sani, menegaskan bahwa oknum tersebut mencatut nama tim Haris-Sani. Dan baik Al Haris maupun Abdullah Sani, tidak akan melakukan hal itu karena keduanya memandang profesionalitas seorang aparatur sipil negara (ASN) ketimbang faktor kedekatan.

“Tidak benar ini. Sudah jelas-jelas Al Haris itu memandang seorang dari profesionalitas dan track record kinerjanya. Bukan dengan cara-cara kotor. Ini dibuktikan Haris di Merangin selama menjabat sebagai Bupati Merangin,” tegas Musri Nauli, kepada wartawan, Rabu (6/1/2021).

Karena itu, ia mengingatkan agar semua pihak, baik ASN maupun pihak lain, untuk tidak mudah percaya iming-iming ataupun janji-janji dari seseorang yang mengatasnamakan tim Haris-Sani.

“Ingat, jabatan itu amanah. Kalau kinerja baik, tentu hasilnya juga baik. Usaha tak menghianati hasil,” tambah Bang Nauli -sapaan akrab Musri Nauli-.

Terkait oknum yang mengatasnamakan tim media dan center Haris-Sani, untuk iming-iming jabatan, Bang Nauli menegaskan hingga saat ini tim sedang menelusuri siapa orangnya.

“Nanti kita akan pikirkan mau dibawa ke ranah hukum atau tidak. Tergantung seberapa besar efeknya kepada korban. Sekali lagi kami ingatkan, jangan percaya pihak-pihak yang mengatasnamakan Haris-Sani, percaya dengan prosedur dan aturan yang berlaku,” tutupnya.(*)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement