Dua Hal Ini yang Buat Situasi Politik di Tanjabbar Mulai Memanas


Kamis, 22 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 989 kali

Komisioner Bawaslu Tanjabbar.(dok/IT) / HALOSUMATERA.COM

TANJABBAR (halosumatera.com) - Suasana politik di Tanjabbar memanas, jelang pemilihan 9 Desember mendatang. Saling serang antar timses pun terlihat di jejaring sosial.

Dalam suasana kampanye ini, para paslon dari tiga pasang kandidat aktif bersafari politik. Hanya saja, manuver politik pun dari masing-masing tim terus berkembang, seolah mencari celah untuk saling menjatuhkan.

Terpantau halosumatera.com, beberapa isu politik yang lagi ramai dibahas netizen belakangan ini, terkait dugaan pemberian beras dari Paslon nomor satu dan kontrak politik dari Paslon nomor dua di Kecamatan Batang Asam.

Dalam kontrak politik yang diviralkan tersebut, adanya tandatangan kandidat Paslon nomor dua, jika terpilih akan berkomitmen membangun jalan beton dari Lubuk Lawas ke Lubuk Bernai. Komitmen itu pun disaksikan dan ditandatangani tokoh warga setempat.

Begitu juga sebelumnya, adanya dugaan bagi-bagi beras yang diberikan kepada warga, dan diduga adanya embel-embel atribut mengajak untuk memilih Paslon tersebut.

Isu politik ini pun menjadi bahan hangat bagi para kulitinta di Tanjabbar. Sebagian media lokal ramai memberitakan berita viral ini.

Menanggapi dugaan bagi-bagi beras ini, kepada awak media, Komisioner Bawaslu Tanjabbar, Dr Mohd Yasin menegaskan, tidak cukup bukti untuk meneruskan temuan tersebut.

Sehingga temuan ini tidak ditindaklanjuti oleh Bawaslu Tanjabbar.

Begitu juga soal dugaan kontrak politik yang disebar dan diviralkan di jejaring sosial, masih dalam pendalaman Bawaslu.

Pihaknya tidak gegabah, tentu akan dilakukan croscek ke lapangan apakah tandatangan tersebut asli, dan dari mana sumber awal yang menyebarkan foto kontrak politik tersebut.

"Sementara dalam tahap pendalaman, dan semua pihak akan kita klarifikasi dulu," kata Yasin.

Informasi yang dihimpun halosumatera.com, belum ada laporan resmi terkait dugaan kontrak politik ini disampaikan ke Bawaslu Tanjabbar, hanya dalam bentuk pemberitaan media massa dan informasi yang diviralkan di jejaring sosial.(*/nik)

 

 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement