Fachrori Umar Silaturahmi ke Pimpinan Ponpes Tabiyatul Ummah


Rabu, 11 November 2020 - WIB - Dibaca: 445 kali

Fachrori Umar Silaturahmi ke Kediaman Pimpinan Ponpes Tabiyatul Ummah, Kabupaten Muarojambi.(*/tim) / HALOSUMATERA.COM

MUAROJAMBI - Jelang pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Jambi pada 9 Desember 2020 mendatang, dukungan terus mengalir untuk pasangan calon nomor 2 Fachrori Umar dan Syafril Nursal dari berbagai pihak. 

Salah satunya dukungan dari Pimpinan Pondok Pesantren Tabiyatul Ummah, Ustadz Muslimin yang juga menyatakan sikap untuk mendukung pasangan calon yang memiliki visi Jambi BERKAH ini.

Kedatangan calon gubernur nomor urut dua beserta rombongan disambut antusias oleh pimpinan podok pesantren Tabiyatul Ummah. 

Dalam diskusi ringan yang dihadiri oleh keluarga besar pesantren Tabiyatul Ummah serta tokoh masyarakat Desa Ladang Panjang, Kabupaten Muaro Jambi, beliau bercerita bahwa telah lama mengenal sosok Fachrori Umar. 

" Sayo sudah lamo kenal Bapak, sejak Bapak menjadi wakil Pak HBA dulu. Jadi sayo paham nian kinerja Bapak dalam memimpin dan membangun Jambi." Tuturnya sembari mengenang masa dimana Fachrori Umar menjadi wakil gubernur tahun 2011 silam. 

Beliau juga menegaskan bahwa ia yakin Fachrori dapat mengemban amanah kembali untuk menjadi Gubernur Jambi. "Yakin dan percaya bagaimana sosok Fachrori yang jujur, amanah apalagi sekarang didampingi dengan sosok Jenderal yang tegas akan membawa Jambi lebih baik kedepan," jelasnya.

Pertemuan ini diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Muslimin. Teriring doa untuk sang petahana, agar semua usaha yang dilakukan mendapat ridho dan berkah dari Allah SWT. (*)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Pengakuan Warga Kuala Tungkal, Pakai Motor Listrik Lebih Hemat dan Ramah Lingkungan

KUALATUNGKAL - Dalam mendukung Electric Vehicle (EV) yang sedang berkembang pesat di Indonesia, PLN mempromosikan kendaraan listrik berupa mobil listrik, motor

Advertorial

Listrik dan Pipa Bocor Jadi Kendala Perumda Air Minum Tirta Pengabuan

TANJABBAR - Distribusi air ledeng dari Perumda Air Minum Tirta Pengabuan masih belum terealisasi sepenuhnya. Disamping terkendala tegangan listrik, masih banyak

Berita Daerah

Tongkang Batubara Tabrak Fender Tiang Jembatan, Gubernur Al Haris Minta Pengusaha Ganti Rugi

JAMBI  - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH meminta kepada pengusaha untuk bertanggung jawab atas insiden tongkang angkutan batubara yang menabrak

Advertorial

Gubernur Al Haris Terima Penghargaan dari Densus 88 Anti Teror Polri

JAMBI - Gubernur Jambi DR. H. Al Haris, S.Sos, MH mendapat penghargaan dari Detasemen Khusus 88 atau Densus 88 Anti Teror Polri. Penghargaan dari satuan khusus

Advertorial

Wagub Sani : Turnamen Ekshibisi Dies Natalis Unja Jalin Kebersamaan

JAMBI - Wakil Gubernur (Wagub) Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I mengemukakan, Turnamen dan Ekshibisi Domino untuk memeriahkan Dies Natalis ke-61 Universitas

Advertorial


Advertisement