Janji Fachrori Terealisasi, Jembatan Tabir Merangin dalam Tahap Pembangunan


Senin, 26 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 815 kali

Pembangunan Jembatan di Sungai Tabir Merangin.(*/tim) / HALOSUMATERA.COM

MERANGIN (halosumatera.com) - Fachrori Umar Calon Gubernur Jambi komitmen atas janji politiknya. Ketika mencalon bersama HBA, sebagai Wakil Gubernur 2010 silam, Fachrori berjanji membangun jembatan penghubung antara Desa Limau Manis Kecamatan Tabir Ilir dengan Desa Bukit Subur, Tabir Timur.

Meski tak instan, setelah menjabat Gubernur Jambi, Fachrori merealisasikan pembangunan jembatan yang melintas di Sungai Tabir itu.

Sebagaimana ditulis dalam akun FB, Rahman Kanyak, dirinya sempat mengapresiasi Fachrori Umar. Dalam kolom statusnya, dirinya memuji Cagub Nomor urut dua ini pemimpin tepati janji.

"H.FACHRORI UMAR.PEMIMPIN TEPATI JANJI. Th.2010 Semasa Beliau Mencalonkan diri Menjadi Wakil Gubernur Jambi Berpasangan dng HBA. Beliau Datang dan Berdialog Lansung dng Masyarakat Kec.Tabir Ilir. Kala itu Masyarakat Tabir Ilir Menyampaikan Aspirasinya Tentang Pentingnya Jembatan Penghubung Antara Desa Rt.Limau Manis Kec.Tabir Ilir dng Desa Bukit Subur. Kec. Tabir Timur, Karena Jembatan Tersebut Amat Penting Sebagai Sarana Peningkatan Ekonomi Masyarakat Setempat. Menjawab Keluhan itu Lansung Di Respons Oleh H. Fachrori dan BERJANJI, Bila Nanti Beliau Terpilih Menjadi Wakil Gubernur Beliau akan Berusaha Membangun Jembatan yg Melintasi Sungai Tabir Tersebut," tulis Rahman dalam akun FB nya.

Dilanjutkannya, saat ini pembangunan jembatan yang dinanti-nanti masyarakat Tabir, Merangin, sedang dalam pengerjaan.

"Alhamdulillah...JANJI itu dapat di Tepati Setelah Beliau Menjadi GUBERNUR JAMBI. Yg Saat ini dalam Tahap Pengerjaan," tulisnya lagi.(*/tim)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement