Parno Adat Koto Renah untuk Dukungan Haris-Sani


Sabtu, 31 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 707 kali

Al Haris saat Berkunjung ke Koto Renah.(*/tim) / HALOSUMATERA.COM

JAMBI - Silaturahmi dengan tokoh adat Desa Koto Renah, Kecamatan Pesisir Bukit awali hari ketiga safari politik Al Haris di Kota Sungaipenuh dan Kabupaten Kerinci, Sabtu (31/10) pagi.

Calon gubernur Jambi nomor urut 3 tersebut mendapat dukungan dari warga yang disampaikan dengan kata adat atau parno adat (Kata sambutan tokoh adat dengan bahasa adat) Koto Renah.

Warga mengaku merasa bangga atas kunjungan dan kesediaan Al Haris yang telah meluangkan waktu untuk silaturahmi bersama warga.

"Bapak datang kesini sudah membuat kami merasa sangat bangga. Kami doakan bapak menjadi orang nomor satu di provinsi Jambi," ujar warga.

Al Haris didoakan khusus warga setempat agar hajat dan cita-cita calon gubernur yang diusung PAN, PKS dan PKB tersebut dikabulkan Allah.

Usai doa barulah warga setempat menyatakan dukungan yang disampaikan menggunakan bahasa adat atau yang lebih dikenal di Kota Sungaipenuh dengan sebutan Parno adat.

"Pertama warga disini mengucapkan terima kasih atas kedatangan Al Haris, kami doakan semoga terpilih dan menjadi pemimpin yang amanah," kata Hamdani Depati.

Sementara itu Al Haris calon kuat gubernur Jambi ini juga mengucapkan banyak terima kasih atas doa dan dukungan warga.

"Semoga Jambi ini diberikan pemimpin yang amanah. Terima kasih atas doa dan dukungan warga, semoga Allah mengabulkan doa kita," kata Al Haris.(***)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement