Satu Korban Ledakan Pipa Gas di Betara Meninggal Dunia


Jumat, 23 Desember 2022 - 15:10:50 WIB - Dibaca: 563 kali

Lokasi kejadian ledakan pipa gas di Jalur Sumur Neb#9 Desa Pematang Buluh, Kecamatan Betara, Kabupaten Tanjabbar.(*/ist) / HALOSUMATERA.COM

TANJAB BARAT - Setelah lima menjalani perawatan media, satu dari delapan pekerja atau karyawan Subkontraktor PetroChina Internasional Jabung Ltd yang menjadi korban akibat peristiwa ledakan pipa gas dijalur Sumur Neb#9 meninggal dunia.

Korban yang meninggal dunia diketahui bernama Kastalani. Korban meninggal dunia saat dalam menjalani perawatan di Rumah Sakit Pertamina Jakarta Pusat, pada Jumat (23/12/22) pagi sekitar pukul 09.00 WIB.

Humas PetroChina, Mulyono Eko saat dikonfirmasi serambijambi.id (media partner halosumatera.com), Jumat (23/12/22) membenarkan hal tersebut.

“Iya benar, satu korban meninggal dunia saat dalam menjalani perawatan di Rumah Sakit Pertamina Jakarta Pusat," jelasnya singkat.

Terpisah, Kapolres Tanjab Barat AKBP Muharman Arta, S.IK melalui Kapolsek Betara IPTU Dasep Nurdin Ansori, SH MH juga tak menampik hal itu.

“Saat ini kami masih menunggu Informasi dari Rumah Sakit Pertamina Jakarta Pusat untuk keberangkatan jenazah ke Rumah duka yang berada di Lorong Papadaan Rt. 08 Dusun Pasar Desa Pematang Lumut Kecamatan Betara," kata Kapolsek.

Lebih lanjut, Dasep menambahkan, rencananya jenazah akan dimakamkan di TPU Keramat, RT 16 Dusun Kampung Tengah, Desa Pematang Lumut Kecamatan Betara.

Sebelumnya, delapan pekerja atau karyawan PT Subkontraktor PetroChina Internasional Jabung Ltd mengalami luka bakar akibat peristiwa ledakan pipa gas dijalur Sumur Neb#9.

Peristiwa itu terjadi saat pekerja sedang memperbaiki pipa gas yang bocor. Saat penyambungan pipa yang bocor itu, timbul semburan api dan terjadi ledakan pada Minggu (18/12/22) dini hari.

Pipa gas yang bocor itu berada dijalur Sumur Neb#9 PetroChina, Desa Pematang Buluh, Kecamatan Betara, Kabupaten Tanjab Barat, Provinsi Jambi. (*/Randi)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement