KUALATUNGKAL- 36 Pendamping Lokal Desa (PLD) Kabupaten Tanjabbar yang lulus seleksi pada Kamis (12/11) lalu, segera bertugas mulai 16 November 2015. Mereka akan membantu perangkat desa dalam mengelola dana desa yang dikucurkan dari pusat.
Kepala BKBPMP Kabupaten Tanjungjabung Barat H Mulyadi menjelaskan, PLD bertugas mendampingi perangkat desa dan membantu dalam menyusun perencanaan serta pengelolaan dana yang telah dikucurkan oleh pusat ke desa.
Di Kabupaten Tanjungjabung Barat, kata Mulyadi, mendapatkan P3MD melanjutkan program PNPM Mandiri Pedesaan yang sebelumnya stagnan sekitar 6 bulan akibat perubahan kepemimpinan dan kementrian dari pusat.
Pada tahun ini baru, satu Pendamping Lokal Desa (PLD) bertugas mendampingi empat desa. Pada tahun 2016, akan ada penambahan PLD, dimana 1 orang nantinya akan mendampingi 2 desa.
“Karena tenaga pendamping desa sangat penting terlebih dalam mempercepat pembangunan desa,” tutur Mulyadi.
Dijelaskan Mulyadi, PLD ini akan bertugas sesuai Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang pendamping desa. Dalam undang-undang tersebut, memang telah diamanahkan pendamping Desa, dalam rangka menyusun perencanaan pembangunan, fasilitator dan melakukan evaluasi pelaksanaan pembangunan yang ada Desa.
"Semua proses seleksi pendamping desa ini dilakukan oleh pusat yang dibantu oleh Pemprov dan Pemkab Tanjabbar," tukasnya.(*)
Penulis : Rie
Editor : Andri Damanik
BARABAI - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., bersama Ketua TP-PKK, Hj. Fadhilah Sadat, melakukan kunjungan kerja ke Kota Barabai, Kabupate
JAMBI - Gubernur Jambi, Al Haris, secara resmi menutup kegiatan Hari Krida Pertanian (HKP) ke-52 tingkat Provinsi Jambi yang berlangsung di arena ex-MTQ Kabupat
JAMBI - Gubernur Jambi Al Haris menghadiri dan memimpin peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) sekaligus Hari Guru Nas
JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menegaskan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan publik di Provinsi Jambi. Pernyataan ini disampaikannya s
TANJABBAR - Supervisor Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Kuala Tungkal di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), diduga memecat salah seorangĀ Karyawan k