Syafril Nursal Sowan ke Kediaman Ketua Tim Pemenangan CE-Ratu di Kerinci


Sabtu, 31 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 727 kali

Calon Wakil Gubernur Jambi Nomor Urut Dua, Syafril Nursal, Sowan ke Kediaman Ketua Tim Pemenangan CE-Ratu di Kabupaten Kerinci, Sabtu (31/10) / HALOSUMATERA.COM

KERINCI (halosumatera.com) - Calon Wakil Gubernur Jambi Nomor Urut Dua, Syafril Nursal, sowan dan silaturahmi ke kediaman ketua tim pemenangan CE-Ratu Kabupaten Kerinci, M. Rahman di Desa Angkasa Pura, Kecamatan Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci, Sabtu (31/10/2020).

Kedatangan mantan Kapolda Sulawesi Tengah beserta rombongan ini disambut hangat dan baik oleh Rahman.

Berdasarkan pantauan, Syafril tampak didampingi sejumlah tokoh Kerinci. Seperti mantan Sekda Kerinci Dasra, mantan anggota DPRD Kerinci yang juga salah satu inisiator PAN Kerinci, Nasrul Qadir, Rafli Nur, Haryanto, Basyaruddin, Herman Ismail, Nizam Hasan dan Dahnil Miftah.

Mantan Wakil Bupati Kerinci, yang juga mantan Ketua DPD II Golkar Kabupaten Kerinci, M. Rahman ini, sudah menunggu kedatangan Syafril. Rahman memberikan sinyal kuat mengalihkan dukungan untuk mendukung dan memenangkan Fachrori-Syafril pada Pilkada Jambi 2020. Hal itu diperkuat dengan foto bersama dengan Syafril dengan mengacungkan tangan simbol dua jari dan lanjutkan bersama Syafril Nursal.

Tak hanya itu, usai pertemuan, Rahman langsung bergerak untuk ikut rombongan Syafril Nursal ke agenda sillaturahmi dan tatap muka dengan tokoh masyarakat Kecamatan Sitinjau Laut, di gedung serbaguna Hiang Karya, Kecamatan Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci.(*)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Gubernur Al Haris Tutup Hari Krida Pertanian ke-52 Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2024

JAMBI - Gubernur Jambi, Al Haris, secara resmi menutup kegiatan Hari Krida Pertanian (HKP) ke-52 tingkat Provinsi Jambi yang berlangsung di arena ex-MTQ Kabupat

Advertorial

Gubernur Jambi Al Haris Pimpin Peringatan HUT ke-79 PGRI dan HGN 2024 di Tebo

JAMBI - Gubernur Jambi Al Haris menghadiri dan memimpin peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) sekaligus Hari Guru Nas

Advertorial

Gubernur Al Haris Tegaskan Pentingnya Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menegaskan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan publik di Provinsi Jambi. Pernyataan ini disampaikannya s

Advertorial

Sopir BNI Kualatungkal Dipecat Sepihak, Diduga Masalah Sepele

TANJABBAR - Supervisor Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Kuala Tungkal di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), diduga memecat salah seorangĀ  Karyawan k

Berita Daerah

IJTI Kecam Arogansi Oknum Kadis Koperindag Tanjabbar, Beri Waktu 24 Jam untuk Klarifikasi

TANJABBAR - Pengurus Daerah Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Provinsi Jambi, sangat mengencam atas tindakan arogan oleh oknum Kadis Koperindag Tanjabba

Berita Daerah


Advertisement