Wahyu Minta Perhatian Dinas Perkim Gelontorkan Dana untuk Perbaikan Jalan


Senin, 02 November 2020 - WIB - Dibaca: 810 kali

Sekretaris Kelurahan (Seklur) Teluk Dawan, Kecamatan Muara Sabak Barat, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi, Wahyu Setiawan, A.Md.(*/Eko) / HALOSUMATERA.COM

TANJABTIM - Sekretaris Kelurahan (Seklur) Teluk Dawan, Kecamatan Muara Sabak Barat, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi, Wahyu Setiawan, A.Md menanggapi keluhan dan keresahan masyarakat yang mengeluhkan kondisi jalan rusak di RT 04, Kelurahan Teluk Dawan.

Wahyu merespons positif kelurahan masyarakat tersebut. Ia juga membenarkan jika jalan berkonstruksi beton dengan lebar 1,5 meter itu sudah tampak memprihatinkan. 

Wahyu menyebut, jalan lingkungan yang dibangun pada tahun 2017 ini merupakan wewenang dari Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Tanjabtim.

"Kita merespon positif keluhan masyarakat. Saya membenarkan jika jalan di Rt 04 itu mengalami kerusakan,"ujar Wahyu kepada halosumatera.com, Senin (02/11/20).

Mewakili masyarakat Kelurahan Teluk Dawan, Wahyu meminta perhatian dari pihak Dinas Perkim Tanjabtim agar menggelontorkan anggaran untuk perbaikan jalan beton tersebut. 

Selain meminta perbaikan, lanjut Wahyu, masyarakat Teluk Dawan juga menginginkan agar jalan yang rusak ini bisa diperlebar sehingga dapat dilintasi kendaraan roda empat.

"Masyarakat meminta jalan itu diperbaiki dan diperlebar, agar mobil bisa lewat. Jika terjadi musibah yang tak diinginkan seperti kebakaran, mobil damkar pun bisa masuk. Ini harapan masyarakat,"jelasnya.

Sementara itu, terkait penyebab kerusakan jalan, Wahyu menyebut disebabkan oleh faktor alam.

"Kerusakan jalan disebabkan faktor alam. Jalan kerap terendam air jika kondisi air Sungai Teluk Dawan meluap atau tengah pasang. Jalan tersebut berada persis di bantaran sungai,"tandas Wahyu.

Diberitakan sebelumnya, jalan lingkungan yang dibangun menggunakan kontruksi beton itu kondisinya saat ini mengalami kerusakan parah di beberapa titik.

Konstruksi jalan sebagian besar banyak yang mengelupas, besi penahan sebagai tulang cor beton juga sudah tampak keluar dari permukaan, ini diduga lantaran campuran semen dan pasir yang tak seimbang.

Menurut keterangan warga, selain sulit untuk dilintasi, kondisi jalan dengan besi cor sudah terlihat menjorok keluar ini membuat banyak ban sepeda motor warga bocor dan bahkan rusak.

"Harus dibaiki. Tapi kalau dibaiki yang bagus bagus lah, ini kayakmana baru setahun ancur, setahun ancur. Besi besinya sudah keluar galo ni, ban motor sering bocor disini,"ungkap Hendri, warga Kelurahan Teluk Dawan, Minggu (01/11/20).

Terangkatnya besi cor pada jalan yang rusak ini sudah berlangsung sejak lama, dan hingga kini belum juga tersentuh perbaikan dari pemerintah.

"Harapannya di perbaiki, lebih cepat lebih bagus. Ini dibangun tahun 2017, besinya sekarang sudah muncul galo. Ban bocor bukan banyak lagi, sudah sering,"tutur Syafi'i warga Kelurahan Teluk Dawan lainnya.(*/Eko)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Gubernur Al Haris Sebut Sekoja Kota Santri

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH, menyebut Seberang Kota Jambi (Sekoja) sebagai Kota Santri. Sekoja sudah dikenal semenjak dulu, karena seberan

Advertorial

PAMSIMAS di Desa Lubuk Terentang Hanya Difungsikan Saat Kemarau

TANJABBAR - Bangunan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) III yang berada di RT 03, Dusun Kampung Baru, Desa Lubuk Terentang

Berita Daerah

Gubernur Jambi Beri Penjelasan Atas Capaian Pembangunan kepada Dewan

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menyampaikan bahwa sebagai Penyelenggara Pemerintahan sudah menjadi kewajiban memberikan penjelasan kepada Dew

Advertorial

Wagub Sani Harap GP Ansor Perkuat Sinergi Bersama Pemerintah Daerah

JAMBI - Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I berharap Gerakan Pemuda (GP) Ansor dapat memperkuat sinergitas dengan pemerintah daerah untuk keberla

Advertorial

Kukuhkan Gugus Tugas Bisnis dan HAM Provinsi Jambi, Al Haris : Memperkuat Sinergisitas Lembaga

JAMBI - Pemerintah Provinsi Jambi melaksanakan Pengukuhan Gugus Tugas Daerah Bisnis dan Hak Asasi Manusia (HAM) Provinsi Jambi, bertempat di Auditorium Rumah Di

Advertorial


Advertisement