Bupati Tanjab Barat Koordinasikan Permasalahan Listrik Wilayah Ulu di Kantor PLN UP3 Jambi


Kamis, 16 Maret 2023 - 20:13:27 WIB - Dibaca: 654 kali

Bupati Tanjabbar Drs H Anwar Sadat M Ag saat berkoordinasi dengan pihak PLN UP3 Jambi beberapa waktu lalu.(*/dok) / HALOSUMATERA.COM

JAMBI - Listrik di beberapa desa wilayah ulu Kabupaten Tanjungjabung Barat Provinsi Jambi dikeluhkan masyarakat, lantaran sering padam. Hal ini ditanggapi langsung Bupati Tanjab Barat Drs H Anwar Sadat M Ag, Kamis (16/3/23).

Bupati Tanjabbar tak tinggal diam dan telah mengunjungi langsung Kantor PLN UP3 Jambi untuk mengatasi permasalahan listrik di Tanjab Barat, khususnya di wilayah ulu.

"Beberapa waktu lalu kami sudah mengunjungi kantor PLN UP3 Jambi untuk segera memberi kejelasan peresmian Gardu Induk (GI) Sutet di Parit 4 Sungai Saren. Karena dengan beroperasinya GI tersebut, otomatis permasalahan listrik di wilayah ulu teratasi," terang Bupati.

Dalam pertemuan tersebut Bupati H. Anwar Sadat juga meminta PLN segera menganggarkan pemasangan listrik untuk 2.904 KK di Tanjab Barat yang masih belum teraliri listrik.

"Rasio elektrifikasi kabupaten Tanjab Barat sudah lebih dari 95%, kami juga baru melakukan pendataan dengan kepala desa yang terkompilasi sekitar 2.904 KK dalam wilayah Tanjab Barat belum teraliri listrik, ini yang kita minta PLN segera anggarkan agar tidak ada lagi yang tidak menikmati listrik di Tanjab Barat," tambahnya.

Terkait frekuensi kebakaran yang relatif tinggi di Tanjab Barat dikhawatirkan akibat konsleting listrik karena jaringan instalasi listrik yang sudah tua, H. Anwar Sadat juga minta PLN segera menggantinya.

"Kami minta PLN segera menjadwalkan pengecekan dan penggantian jaringan instalasi listrik masyarakat tersebut," pungkasnya.(*/adv)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial

Suprayogi Syaiful Bacakan Naskah Deklarasi Badan Kongres Rakyat Jambi

TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi

Advertorial

RESES ANGGOTA DPRD TANJABBAR

TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari

Advertorial

Ketua Komisi III Tanjabbar Kunjungi Pasien di RSUD Daud Arif

TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar Hadiri Rakor Penyelesaian Jalan Lintas Serdang–Sungai Dungun

TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas

Advertorial


Advertisement