Di Kodam Sriwijaya, Ketua DPRD Tanjabbar Hadiri Paparan TMMD 98 Tahun 2017


Kamis, 13 April 2017 - 10:03:40 WIB - Dibaca: 1340 kali

Ketua DPRD Tanjabbar Faisal Riza Foto Bersama usai Menghadiri Pemaparan TMMD di Gedung Kodam II Sriwijaya Belum Lama Ini.(dok/IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - Ketua DPRD Faizal Riza menghadiri acara Paparan Rencana TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) Ke 98 tahun 2017, oleh Dandim 0419/Tanjab Letkol Arh Hary Sassono Utomo, di Gedung Jenderal Sudirman Kodam II/SWJ, belum lama ini.

Selain ketua DPRD, turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Drs. H. Ambok Tuo, Kepala Bappeda di wakili oleh Kabid Perencanaan Infrastruktur, Trantibun dan Komunikasi Cipto Hamonangan Siregar, dan Kepala DPMD H. Mulyadi.

Tampak juga hadir Kepala Staf Kodam II/SWJ Brigjen TNI Marga Taufiq, para Asisten Kodam II/Swj, para Kabalak Jajaran Kodam II/Swj, Danrem 042/Gapu Kolonel Inf Refrizal dan para Danrem dan Kasiter Korem.

Di hadapan Pangdam II/SWJ/ Mayor Jenderal TNI Sudirman, sebanyak 6 Dandim yang memaparkan rencana TMMD Ke 98 Tahun 2017.

Dandim Letkol Arh Hary Sassono Utomo selaku Dan Satgas TMMD ke 98 memaparkan, bahwa Rencana Program TMMD ke 98 Tahun 2017, di Kodim 0419 dilaksanakan pada bulan April di Kecamatan Seberang Kota, Kabupaten Tanjabbar.

“Adapun sasaran yang akan dikerjakan TMMD di Kecamatan Seberang Kota ini dengan Sasaran Fisik yaitu Pembukaan jalan baru sepanjang 11.850 M, lebar 10 M dan tinggi badan jalan 1 Meter, lokasi ini sudah disurve,” ujar Dandim.

Sasaran dan nilai strategis yang ingin dicapai membantu Pemkab Tanjabbar melalui TMMD, membuat jalan poros desa untuk membuka akses menghubungkan Desa Muara Seberang melalui Desa Kuala Baru menuju Desa Tungkal IV Desa Kecamatan Seberang Kota, Kab. Tanjab Barat, Provinsi Jambi.

“Dan yang perlu kami sampaikan kepada Bapak Pangdam, bahwa rencana TMMD ini disambut baik oleh masyarakat tiga desa di atas, mereka tulus dan ikhlas menghibahkan lahan dan tanahnya digunakan sebagai lokasi pembuatan jalan baru ini tampa meminta ganti rugi sedikitpun kepada kami dan Pemda. Itu wujud bahwa keberadaan kami juga masih sangat diakui oleh masyarakat,” sebut Dandim, Hary Sassono.

Hary Sassono menambahkan, sedangkan sasaran non fisik lanjut Dandim, diantaranya Penyuluhan Kesadaran Bela Negara, Wasbang dan Proxy War, Penyuluhan Kamtibmas dan Narkoba, Penyuluhan tentang Kesehatan dan Lingkungan, Penyuluhan fungsi hutan dan ekosistem lainnya, Kamtibmas, penyuluhan Pertanian, Perkebunan, Peternakan serta Perikanan dan Ceramah Agama.

Selanjutnya, Pangdam II/SWJ Mayor Jenderal TNI Sudirman, mengharapkan pelaksanaan TMMD oleh Kodim 0419/Tj yang telah dipaparkan itu benar-benar dapat terlaksana sesuai rencana, sehingga memberikan manfaat sebesar-besarnya untuk masyarakat.

“Karna tujuan dilaksanakan TMMD ini adalah selain untuk membantu Pemda dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat juga untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” tegas Pangdam.

Apalagi dikaitkan dengan pelaksanaan TMMD di Seberang Kota ini benar-benar tepat sasaran agar masyarakat di Kecamatan Seberang Kota tidak merasa terisolir lagi dengan dibangunnya jalan baru yang nantinya akan memberikan akses yang cukup besar untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Semoga masyarakat Seberang Kota maupun masyarakat dari wilayah Riau yang akan menggunakan fasilitas Pelabuhan Roro untuk transportasi ke luar daerah, sebab jalan ini bermuara di seberang Roro,” tambahnya.

Usai pemaparan, kepada media, Dandim 0419/Tanjab Letkol Arh Hary Sassono Utomo, sangat berharap partisipasi seluruh elemen masyarakat yang ada di Seberang Kota nantinya untuk bersama-sama dengan TNI membangun daerahnya melalui program TMMD ini.

“Kami TNI mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Seko terutama masyarakat Desa Muara Seberang, Desa Kuala Baru dan Desa Tungkal IV Desa aatas dukungan keikhlas menghibahkan lahan dan tanahnya yang digunakan sebagai lokasi pembuatan jalan baru ini,” ujarnya.

“Itu sangat membanggakan buat kami. Karena dilain sisi saat ini masih banyak permasalahan lahan yang terjadi di wilayah kita, namun masyarakat ketiga desa di Seberang Kota mampu menunjukkan sikap yang membanggakan bahwa mereka ingin bersama-sama kami membangun daerahnya menjadi lebih maju seperti daerah lainnya,” timpal Dandim lagi.

Sementara itu, Ketua DPRD Tanjab Barat Faizal Riza yang hadir berharap program TMMD Ke 98 yang dialokasikan di Kecamatan Seberang Kota ini dapat berlangsung dengan baik untuk membantu pemerintah daerah dalam membuka akses wilayah tertinggal.

“Dengan terbukanya akses jalan yang dikerjakan melalui TMMD 2017 diyakini perekomonian di wilayah tersebut dapat meningkat apalagi jalan yang dibangun akan berseberangan dengan pelabuhan roro. Dan ini sebagai bukti kemitraan antara masyarakat, TNI dan pemerintah daerah berjalan dengan baik,” ujar Faizal Riza.(*)

Editor : Andri Damanik




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Kapolda Jambi Dikukuhkan Sebagai Pembina Lembaga Adat Melayu Jambi

JAMBI – Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi dikukuhkan sebagai Dewan Pembina dan Pemangku Adat, di Gedung Balairung Sari Lembaga Adat Melayu Jambi Provinsi

Berita Daerah

Khairuddin Ditemukan 4 Mil Arah Luar dari Titik Kejadian

TANJABBAR - Setelah melakukan pencarian ekstra selama tiga hari, Khairuddin, korban Kecelakaan Laut antara Kapal Trawl mini dengan Pompong Nelayan berhasil dite

Berita Daerah

DPRD Tanjabbar Studi Tiru ke Dispora Tanggerang, Persiapan Porprov 2026

TANJABBAR - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat Provinsi Jambi melakukan studi tiru kepada Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota

Advertorial

DPRD Tanjabbar Paripurna Pengumuman, Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Terpilih

TANJABBAR – Dewan Pimpinan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), menggelar Rapat Paripurna Pengumuman, Penetapan Paslon Bupati d

Advertorial

Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar: Musrenbang Momentum Dengarkan Aspirasi Masyarakat

TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P

Advertorial


Advertisement