TUNGKAL ULU - Warga Desa Pematang Pauh hilang di Sungai Pelabuhan Dagang saat mandi bersama teman-temannya, Minggu sore sekira pukul 17.29 Wib (26/5/24). Hingga malam ini, warga dan petugas sedang melakukan pencairan di Sungai Pelabuhan Dagang.
Informasi yang dirangkum halosumatera.com, lokasi kejadian berada di bawah jembatan RT 01, Kelurahan Pelabuhan Dagang, Kecamatan Tungkal Ulu, Kabupaten Tanjabbar Jambi. Diketahui korban bernama Refi berusia 15 tahun.
Menurut keterangan salah satu warga Pelabuhan Dagang, Deni, sebelum menghilang korban mandi berenang di jembatan bersama beberapa temannya.
" Memang biasa kalau kondisi air banjir pasang anak-anak sering mandi berenang di jembatan itu dan melompat ke air," ujar Deni kepada halosumatera.com, Minggu malam (26/5/24).
Hingga malam ini, lanjut Deni, pencarian korban masih terus dilakukan oleh masyarakat setempat dengan menggunakan perahu dan ketek.
Terpisah, Zulkarnain Lurah Pelabuhan Dagang juga membenarkan peristiwa tenggelamnya Refi warga Pematang Pauh tersebut.
Zulkarnain mengatakan, peristiwa tenggelamnya warga Pematang Pauh tersebut terjadi pada pukul 17.29 wib, Minggu (26/5/24).
Kata dia, pencarian korban masih berlangsung dengan melibatkan warga, Satpol PP.
" Kemungkinan besar TIM BPBD Provinsi juga akan turun ke lapangan dan sudah dikonfirmasi tadi melalui seluler untuk membantu proses pencarian korban tersebut," tambahnya.(*)
Penulis: Haidir
Editor: Andri Damanik
TANJABBAR – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Albert Chaniago, SP, turut hadir dalam Musyawarah P
TANJABBAR - Semangat perjuangan bersama dalam membangun daerah tergambar jelas dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Jambi ke-68 yang berlangsung khi
TANJABBAR - Memasuki masa Reses ke-II tahun sidang 2024/2025, Anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mari
TANJABBAR - Bentuk kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Albert Chaniago, S.P.
TANJABBAR - Ketua Komisi III DPRD Tanjabbar (Tanjabbar), Albert Chaniago, S.P., menghadiri rapat koordinasi terkait penyelesaian permasalahan jalan Lintas