KNPI dan Special Preneur Berjuang Melawan Corona


Sabtu, 04 April 2020 - 15:14:51 WIB - Dibaca: 1000 kali

KNPI Tanjabbar bersama Special Preneur Mengadakan Pembagian Masker Gratis ke Jalan-jalan pada Minggu (5/4).(IT) / HALOSUMATERA.COM

KUALATUNGKAL - Baik Pemerintah maupun para relawan terus berjuang menyelamatkan anak bangsa. Semua stakeholder bersatu untuk berjuang melawan corona.

Di Kabupaten Tanjabbar sendiri, kaum milineal yang tergabung dalam KNPI bersama Special Preneur (Wadah Anak-anak Disabilitas) telah mempersiapkan gagasan baru.

Dengan tema, "Tanjabbar melawan Corona" dan "Patungan Melawan Corona", para pemuda Tanjabbar ini akan turun ke jalan membagi-bagikan masker gratis.

Mereka menyiapkan masker buatan anak disabilitas, untuk membantu warga mengantisipasi penyebaran Covid-19. Masker berbahan kain yang didesain nyaman bagi pemakainya ini, diharapkan membantu warga ditengah sulitnya mencari masker saat ini.

"KNPI Tanjabbar bersama Special Preneur telah menyiapkan 200 paket masker ditambah 50 bantuan dari donatur. Ini rencananya akan kita bagikan besok (Minggu)," kata Dadang Ginanjar, Ketua KNPI Tanjabbar,Sabtu (4/4)

Masker berbahan lembut ini, dijahit dan dibuat sebaik mungkin. Hasil kreasi anak disabilitas ini diharapkan bermanfaat bagi masyarakat di tengah wabah Covid-19 yang melanda dunia saat ini.

" Untuk lokasi titik pembagian masker, kita akan briefing dulu. Intinya tidak ada niatan lain, hanya berjuang bersama untuk bangkit dan melawan Corona. Jaga kesehatan kita semua, hidup bersih, dan keluar rumah untuk tetap menggunakan masker," tutupnya.(*/Andri Damanik)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Hasil Pengecekan Tim Gabungan, SPPG Polda Jambi Memenuhi Standar Operasional

JAMBI – Tim dari BPOM Provinsi Jambi, Dinas Kesehatan Kota Jambi dan BGN Provinsi Jambi mengecek Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Jambi, Sen

Berita Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi dengan Slogan TEPAT dan PUPUKKU

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi terus mengawasi pendistribusian dan mencegah penyalahgunaannya di Provinsi Jambi. Dengan tagine “Tepat” yakn

Berita Daerah

Dua Oknum Guru SMAN 4 Tanjabtim Dilaporkan ke PGRI dan Disdik Provinsi Jambi

JAMBI- Dua orang oknum guru di SMA Negeri 4 Tanjung Jabung Timur resmi dilaporkan ke Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Jambi dan Dinas Pendidika

Berita Daerah

Ketika Demokrasi Melemah, Politik Hukum Ikut Tersandera

Dalam beberapa tahun terakhir, wajah politik hukum Indonesia memperlihatkan arah yang mengkhawatirkan. Di tengah sistem demokrasi yang seharusnya menjamin parti

Opini

Ketua DPRD Muaro Jambi Sebut Secara Struktural dan SDM Perumda Tirta Muaro Jambi Kurang Baik

MUARO JAMBI – Ketua DPRD Muaro Jambi Aidi Hatta, S.Ag memberikan tanggapannya terkait pelayanan Perumda Tirta Muaro Jambi yang kerab dikeluhkan masyarakat

Berita Daerah


Advertisement