KUALATUNGKAL – Fasilitas Pelabuhan Roro Parit VII, Desa Tungkal I, Kabupaten Tanjabbar belum memadai. Lapangan parkir yang digunakan masih seadanya. Timbangan untuk truk juga tidak ditemukan di dermaga penyeberangan ini.
“Timbangan kita belum ada. Karena kapasitas kapal cukup besar, truk yang naik ke kapal masih wajar, dan tidak membahayakan. Kedepannya, timbangan harus ada, agar kita tahu berapa tonase setiap truk yang masuk ke kapal,” kata Kepala UPTD LASDP Kabupaten Tanjabbar Manalu, kepada infotanjab.com, Jumat malam.
Sementara itu, jumlah personil yang ditugaskan di Pelabuhan Roro sebanyak 16 orang. Yang sudah berstatus PNS hanya tiga personil.
Kata Manalu, personil yang ditugaskan di Roro sudah diberikan pelatihan, dan dianggap memenuhi standar.
Personil dibagi di beberapa pos, mulai dari pos awal, ditempatkan tiga hingga empat orang untuk mengatur parkir dan pemungutan retribusi.
Di posisi tengah, sebelum kendaraan diatur ke kapal, ditempatkan lebih banyak personil. Di pos ini, petugas melakukan pemeriksaan barang dan pencatatan kendaraan.
“Di posisi ini lah kita melibatkan pihak kepolisian untuk membantu melakukan pengecekan barang muatan kendaraan sebelum diatur ke kapal,” tambah Manalu.
Selanjutnya di jalur akhir, petugas melakukan pengaturan terhadap kendaraan yang akan masuk ke kapal.
“Kalau pas kapal berangkat, petugas kita diatur dengan sistem shift. Tapi pada saat kapal yang masuk ke Tungkal, semua personil dikerahkan,” kata Manalu menutup keterangannya.(*)
Editor : Andri Damanik
Baca Juga : Buat Surat ke Bea Cukai untuk Pasang Alat Pendeteksi Khusus di Roro
TANJABBAR – Belum lama ini Satpol PP Kabupaten Tanjabbar bersama Lurah Patunas sempat mendatangi rumah warga di RT 08 Kelurahan Patunas, Ratli Kurniato F,
BATANGHARI – Ketua Umum Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Batanghari, Hambali Bakhtiar memberikan apresiasi yang
JAMBI – Apresiasi terhadap Polda Jambi dan jajaran terus berdatangan, terkait keberhasilan Polri dalam mengamankan dan menciptakan situasi kondusif selama ket
JAMBI – Polda Jambi berhasil telah mengerahkan 1.147 personil bersama TNI dan instansi lain dalam mengamankan Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Mom
TANJABBAR - Jalur Hijau di sepanjang Parit Lapis, Kelurahan Patunas sebagian besar sudah berdiri bangunan. Bahkan, ruang terbuka hijau yang digelontorkan Dinas