Gubernur Cup 2023

Tanjab Barat Optimis Lolos ke Babak Semifinal


Selasa, 17 Januari 2023 - 14:28:30 WIB - Dibaca: 334 kali

Kesebelasan Kabupaten Tanjungjabung Barat optimis lolos ke babak semifinal.(*/nik) / HALOSUMATERA.COM

TEBO – Hari ini memasuki hari ke-8 turnamen sepak bola Piala Gubernur Cup 2023. Masing-masing tim kesebelasan kabupaten/kota bermain ekstra untuk mengumpulkan poin maksimal menuju laga final.

Seperti halnya Kabupaten Tanjung Jabung Barat, kini berada di puncak klasemen dengan mengantongi 7 poin.

Kesebelasan Tanjab Barat berhasil mengalahkan Kabupaten Kerinci 4-0 serta mengalahkan Kabupaten Muaro Jambi 1-0 dan bermain imbang 1-1 melawan kabupaten Batanghari.

Untuk Piala Gubernur Provinsi Jambi tahun 2023 ini tinggal menyisakan 2 pertandingan lagi bagi kesebelasan Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Di sisa laga terakhir kesebelasan Tanjab barat akan melawan Kabupaten Sarolangun dan Kabupaten Bungo.

Tentu saja di sisa waktu ini dimanfaatkan sebaik mungkin oleh kesebelasan Tanjab Barat untuk lolos ke babak semifinal.

Husaini Kepala Pelatih kesebelasan Kabupaten Tanjab Barat mengatakan, di sisa waktu ini kesebelasan Tanjab Barat tetap akan bertarung habis-habisan agar lolos ke semi final.

"Kita ingin menang dengan memenangi 1 dari sisa laga pertandingan tersebut dan kita ingin secepatnya memastikan lolos agar recovery pemain cukup buat semifinal," jelasnya, Senin (16/01/23)

Husaini melanjutkan, pertandingan lawan Sarolangun tersebut merupakan kesempatan buat kesebelasan Tanjab Barat untuk memastikan tiket semifinal.

"Tapi keinginan Sarolangun untuk lolos juga patut kita waspadai mereka selalu ngotot dalam setiap pertandingan," pungkasnya.

Sesuai jadwal hari ini, Selasa 17 Januari 2023, di Stadion Sri Maharaja Batu pada pertandingan pertama Tebo VS Merangin, dan dilanjutkan pertandingan kedua antara Sarolangun VS Tanjab Barat (pukul 16.00 WIB). (*/nik)




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Buka Puasa Sekaligus Peresmian Sekretariat IMMJ

JAMBI - Ikatan Mahasiswa Muaro Jambi (IMMJ) menggelar kegiatan buka puasa bersama sekaligus peresmian Sekretariat IMMJ, di RT 07, Kelurahan Sungai Putri, Kecama

Berita Daerah

Kado Paskah, Gubernur Al Haris Bantu Pembangunan GPIB Marturia 2 Jambi

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH memberikan bantuan senilai 100 Juta Rupiah untuk pembangunan Gereja Protestan Indonesia bagian Barat (GPIB) M

Advertorial

Bupati Tanjabbar Dampingi Menparekraf RI Tinjau Wisata Mangrove Pangkal Babu

TANJABBAR - Bupati Tanjab Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno, saat m

Advertorial

Sandiaga Uno Apresiasi Bupati Tanjab Barat Atas Suksesnya Festival Arakan Sahur

TANJABBAR - Keberhasilan Festival Arakan Sahur di Kabupaten Tanjung Jabung Barat mendapat pengakuan yang luar biasa dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Advertorial

Safari Ramadhan ke Batang Asam, Ini Kata Bupati Anwar Sadat

TANJAB BARAT - Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag, melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Huda Desa Kampung Baru, Kecamatan Batang As

Advertorial


Advertisement