Relawan Mukhlis - Supardi Bagi-bagi Masker Gratis dan Penyemprotan Disinfektan


Sabtu, 03 Oktober 2020 - WIB - Dibaca: 800 kali

Pembagian Masker Gratis tim Relawan Mukhlis - Supardi.(*/HS) / HALOSUMATERA.COM

TANJAB BARAT – Tim Relawan Mukhlis – Supardi membagikan masker gratis kepada warga di dua RT Jalan Bahagia Ujung, yakni RT 4 dan RT 5, Kelurahan Sriwijaya, Kecamatan Tungkal Ilir, Sabtu pagi (3/10).

Tidak hanya para pengendara sepeda motor yang kebagian masker, warga yang berada di rumah juga kebagian masker secara gratis. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Selain pembagian masker, tim relawan juga melakukan penyemprotan teras dan dinding rumah warga, dan tempat ibadah yang ada di Jalan Bahagia (Jalan Ahmad Yan.

 

Heri, Ketua Relawan Mukhlis – Supardi mengatakan, penyemprotan dan pembagian masker gratis ini adalah bukti kepedulian mengingat angka covid- 19 di Tanjabbar kian meningkat.

Kata dia, paling tidak dengan penyemprotan dan pembagian masker, bagian dari ikhtiar untuk selalu sehat dan terjaga dari Covid-19.

“Iya ini namanya ikhtiar, tetap jaga jarak, mengikuti protokol kesehatan. Penyemprotan ini juga dilakukan atas permintaan warga,” ungkapnya.

Pantauan di lapangan, tim relawan memasuki sejumlah lorong di Jalan Bahagia., sembari membagikan masker kepada warga. Kegiatan ini juga dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan.(*/HS)

 




Komentar Anda



Terkini Lainnya

Gubernur Jambi Serahkan SK 1.860 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menyerahkan SK 1.860 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi tahun 2023 di lingkungan Pemeri

Advertorial

Gubernur Al Haris: Tahun Ini Pemprov Jambi Bangun Jalan Rantau Kermas - Tanjung Kasri

MERANGIN - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH., disambut hangat dan antusias oleh masyarakat Lembaga Adat Dusun Tigo (Rantau Kermas, Renah Alai, Lubuk M

Advertorial

Sekda Provinsi Jambi: Program Dumisake Bantu Pekerja Tingkatkan Kesejahteraan Hidup

JAMBI -  Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi H. Sudirman, SH., MH., mengatakan, Program Dumisake Jambi Mantap sangat membantu pekerja dalam meningkatkan k

Advertorial

Gubernur Al Haris Sebut Sekoja Kota Santri

JAMBI - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH, menyebut Seberang Kota Jambi (Sekoja) sebagai Kota Santri. Sekoja sudah dikenal semenjak dulu, karena seberan

Advertorial

PAMSIMAS di Desa Lubuk Terentang Hanya Difungsikan Saat Kemarau

TANJABBAR - Bangunan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) III yang berada di RT 03, Dusun Kampung Baru, Desa Lubuk Terentang

Berita Daerah


Advertisement